Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 30 Mei 2013

FAKULTAS USHULUDDIN GELAR DISKUSI PUBLIK “LEBIH DEKAT DENGAN PANCASILA”



Untuk Disiarkan          : Jumat, 31 Mei 2013
Reporter                      : Meliana Pratiwi

DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI PANCASILA/ DEWAN MAHASISWA FAKULTAS USHULUDDIN/ DAN ORGANISASI STUDI PERADABAN ISLAM-STUPA/ MENGGELAR ACARA DISKUSI PUBLIK YANG BERTEMA MENGGALI AKAR SEJARAH DAN AKTULISASI NILAI-NILAI PANCASILA DAN/ JUGA ACARA PANGGUNG KEBANGSAAN OBOR PATRIOTIK YANG BERTEMA MENERANGI PENGGELAPAN ZAMAN//

MENURUT PANITIA ACARA DARI FAKULTAS USHULUDDIN/ BUDI PERMANA YANG DIWAWAWANCARA KEMARIN/ DISKUSI PUBLIK BERLANGSUNG DI AULA MADYA UIN JAKARTA/ KAMIS TIGA PULUH MEI DARI JAM SETENGAH DUA SIANG DENGAN NARASUMBER EROS JAROT-BUDAYAWAN/ RUSYDI HUSAIN-SEJARAWAN DAN HILMAR FARIDZ-SEJARAWAN// SEDANGKAN  ACARA PANGGUNG KEBANGSAAN OBOR PATRIOTIK MENGHADIRKAN GURUH SOEKARNO PUTRA/ RIEKE DYAH PITALOKA/ TYSNO SUDARTO/ HAPPY SALMA UNTUK MEMBACAKAN PUISI/ DAN LIVE MUSIC DARI JODI JUDONO/ MATA BUDAYA/ KOMUNITAS PLANET SENEN DAN SEBUMI// ACARA INI BERLANGSUNG JUMAT MALAM DARI JAM TUJUH MALAM  DI HALL STUDENT CENTER UIN JAKARTA//

BUDI MENAMBAHKAN/ KARENA KURANGNYA PUBLIKASI DARI PANITIA/ PESERTA YANG DATANG DI ACARA DISKUSI PUBLIK BELUM MAKSIMAL DAN PANITIA BERHARAP MAHASISWA UIN JAKARTA LEBIH ANTUSIAS DENGAN ACARA PANGGUNG KEBANGSAAN OBOR PATRIOT YANG AKAN BERLANGSUNG JUMAT MALAM INI///

HARI TERAKHIR SCTV GOES TO CAMPUS: WORKSHOP DAN PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA

16.13 Posted by Newsroom rdk , , No comments


Untuk Disiarkan          : Jumat, 31 Mei 2013
Reporter                      : Meliana Pratiwi

KAMIS KEMARIN ADALAH HARI TERAKHIR RANGKAIAN SCTV GOES TO CAMPUS/ YANG BERLANGSUNG DI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK-FISIP UIN JAKARTA// ACARA YANG BERLANGSUNG ADALAH WORKSHOP DENGAN TEMA KONFERGENSI MEDIA MENUJU ERA DIGITAL/ PENGUMUMAN JUARA LOMBA NEWS PRESENTER/ DAN  JUARA CITIZEN JOURNALISM//

MENURUT KETUA PELAKSANA/ ARYA WIRAWAN MAULANA YANG DIWAWANCARA KEMARIN/ ACARA SCTV GOES TO CAMPUS ADALAH BENTUK KERJASAMA PANITIA PERSIAPAN PROGRAM VOKASI KOMUNIKASI FISIP DENGAN SCTV// JUGA SEBAGAI BENTUK FREE LAUNCHING PROGRAM VOKASI KOMUNIKASI KARENA UNTUK TAHUN AJARAN SELANJUTNYA/ FISIP MEMBUKA PROGRAM BARU INI//

MENURUT PEMENANG JUARA SATU NEWS PRESENTER MICHAEL CARLOS DARI UNIVERSITAS PARAHYANGAN/ DIA MERASA SENANG  DAN TIDAK MENYANGKA MENJADI PEMENANG LOMBA NEWS PRESENTER SCTV INI// KARENA MEMANG DIA INGIN SEKALI MASUK KE DUNIA INDUSTRI TELEVISI/ DAN KEBETULAN BULAN JUNI INI DIA DITERIMA DI MEDIA BERITA SATU TV// SEBAGAI JUARA PERTAMA NEWS PRESENTER/ CARLOS MENDAPATKAN LED TV DAN TV TUNNER SERTA SERTIFIKAT DAN GOODIE BAGS DARI SCTV///

PENUTUPAN ECOTECH 2013: HIMPUNAN MAHASISWA FISIKA FST UMUMKAN PEMENANG LOMBA



Untuk Disiarkan : Jumat, 31 Mei 2013
Reporter : Dwinie Karessa

ECOPOPULIS TECHNO – ECOTECH 2013 SELESAI DIGELAR KEMARIN// ECOTECH ADALAH RANGKAIAN KEGIATAN DARI PASCAL- PSYHIC/SPORT/ AND COMPETITION- YAITU ACARA TAHUNAN YANG DIGAGAS OLEH HIMAF- HIMPUNAN MAHASISWA FISIKA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI-F-S-T// ADA TIGA PERLOMBAAN YANG DIADAKAN YAITU LOMBA KARIKATUR/ LOMBA PROTOTYPE/ DAN LOMBA FOTOGRAFI// LOMBA PROTOTYPE ADALAH LOMBA PEMBUATAN ALAT DENGAN TENAGA BARU/ JUARA SATU DIMENANGKAN OLEH M-A-N EMPAT JAKARTA YANG MEMBUAT PROTOTYPE KOMPOR DARI ENERGI LISTRIK/ DAN JUARA DUA DARI S-M-A DUA TAMBUN SELATAN/ BEKASI/ YANG MEMBUAT ALAT PENDETEKSI RADIASI

DAYU/KETUA PANITIA ECOTECH 2013 MENJELASKAN/ UNTUK LOMBA FOTOGRAFI DENGAN TEMA “MANUSIA DAN LINGKUNGAN”/ JUARA SATUNYA ADALAH QONITA DARI JURUSAN AGRIBISNIS DENGAN JUDUL  FOTO “PEKERJA PEMBERSIH SAMPAH DI KANAL BANJIR TIMUR”/ JUARA KEDUA ADALAH SYARIF MAHENDRA DENGAN JUDUL FOTO “BU TANI DAN PADINYA”/ DAN JUARA KETIGA DIPILIH BERDASAKAN VOTING/ PEMENANGNYA ADALAH AVISENA DENGAN JUDUL FOTO “BAHU MEMBAHU”//

QONITA/ DARI JURUSAN AGRIBISNIS/ SEBAGAI JUARA SATU LOMBA FOTOGRAFI/   MENGATAKAN TIDAK MENYANGKA BISA MEMENANGKAN LOMBA INI/ DAN SANGAT BANGGA KARENA MENUNJUKKAN KEMAMPUANNYA DI BIDANG FOTOGRAFI// PEMENANG MENDAPATKAN HADIAH UANG TUNAI DAN SERTIFIKAT DARI HIMPUNAN MAHASISWA FISIKA///

PEMENANG LOMBA CITIZEN JOURNALISM DI SCTV GOES TO CAMPUS



Untuk Disiarkan          : Jumat, 31 Mei 2013
Reporter                      : Dwinie Karessa

SCTV GOES TO CAMPUS SUKSES MENGADAKAN LOMBA “CITIZEN JOURNALISM” /YANG JUARA SATU DIMENANGKAN OLEH MAHASISWA DARI UIN JAKARTA YAITU MOKHAMMAD DINA/ ADE NUR AFIFAH/ DAN AGUS// KELOMPOK INI MENGAMBIL TEMA YANG BERJUDUL “KALACITRA GELAR PAMERAN FOTO DI TROTOAR”/DENGAN ALASAN INI ADALAH KEGIATAN RUTIN KALACITRA SETIAP BULANNYA/ YAITU PAMERAN OF THE MONTH/ DAN YANG MEMBUAT PAMERAN INI BERBEDA ADALAH TEMPAT PAMERANNYA DI TROTOAR JALAN KAMPUS SATU UIN JAKARTA//

SALAH SATU ANGGOTA KELOMPOK/ ADE NUR AFIFAH/MENGATAKAN SANGAT SENANG BISA MENJADI JUARA SATU DAN BERHARAP SEMOGA LEBIH BANYAK ACARA SEPERTI INI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BAGI MAHASISWA// HADIAH UNTUK JUARA SATU ADALAH TIGA BUAH DIGITAL CAMERA/ GOODIE BAG/ DAN SERTIFIKAT DARI SCTV DAN LIPUTAN ENAM DOT COM///

Rabu, 29 Mei 2013

SCTV GOES TO CAMPUS SAMBANGI KAMPUS UIN JAKARTA


Untuk Disiarkan          : Kamis, 30 Mei 2013
Reporter                      : Syifa Thoyyibah

MAHASISWA UIN JAKARTA MENYAMBUT HANGAT KEDATANGAN SCTV GOES TO CAMPUS  YANG BERALANGSUNG KEMARIN SAMPAI HARI INI DI AUDITORIUM FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK-FISIP/ DALAM RANGKA ULANG TAHUN LIPUTAN ENAM SCTV YANG KE TUJUH BELAS// SCTV MENYELENGGARAKAN KOMPETISI DAN WORKSHOP// KOMPETISI YANG DISELENGGARAKAN KEMARIN DIANTARANYA/ NEWS PRESENTER DAN CITIZEN JOURNALISM// JURI DARI NEWS PRESENTER DIHADIRI LANGSUNG OLEH PRESENTER LIPUTAN ENAM SCTV/ JEREMY TETI/ DAN SENANDUNG NACITA// SEDANGKAN WORKSHOP BERLANGSUNG HARI INI// ANTUSIAS MAHASIWA YANG MENGIKUTI KOMPETISI BUKAN HANYA DARI MAHASISWA UIN SAJA/ MELAINKAN DARI BERAGAI UNIVERSITAS//

SALAH SATU MAHASISWA UIN JAKARTA JURUSAN KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM YANG JUGA MERUPAKAN PESERTA NEWS PRESENTER/ MAULIDA HAIRANI MENGATAKAN/ ADANYA SCTV GOES TO KAMPUS UIN JAKARTA SANGAT BAGUS/ KARENA DAPAT MENYALURKAN BAKAT MAHASISWA YANG INGIN MENJADI NEWS PRESENTER//

MENURUT DIREKTUR PROGRAM LIPUTAN ENAM SCTV/ RAYMOND/ DARI TIGA UNIVERSITAS YANG TELAH DIKUNJUNGI OLEH SCTV GOES TO CAMPUS/  DIANTARANYA UNIVERSITAS MERCU BUANA/ UPI/ DAN TELKOM/ DAN UIN JAKARTA MERUPAKAN UNIVERSITAS KE EMPAT YANG MENDAPAT REKOR PESERTA NEWS PRESENTER TERBANYAK/ YAITU 125 PESERTA// SEDANGKAN PESERTA CITEZEN JOURNALISM SEBANYAK 18 KELOMPOK YANG MASING-MASING TERDIRI DARI TIGA ORANG/ TAPI YANG HADIR KEMARIN HANYA SEMBILAN KELOMPOK//  PRESENTER NEWS ANCHOR LIPUTAN ENAM SCTV/ JEREMY TETI MENGATAKAN/ KOMPETISI YANG DISELENGGARAKAN SCTV GOES TO CAMPUS/ SELAIN DALAM RANGKA HUT LIPTAN ENAM SCTV/ DALAM KOMPETISI INI JUGA MENYARING PRESENTER DAN REPORTER BARU YANG NANTINYA AKAN BEKERJA DI LIPUTAN ENAM SCTV///

SEMINAR NARKOBA PERINGATI BULAN KEPRIHATINAN PENYALAHGUNAAN NARKOBA


UNTUK DISIARKAN          : KAMIS, 30 MEI 2013
REPORTER                           : AZMY AZIS

KEMARIN/ SEMINAR MENGENAI NARKOBA BERLANGSUNG DI AULA STUDENT CENTER-S-C DARI JAM DELAPAN PAGI HINGGA JAM TIGA SORE// ACARA INI DISELENGGARAKAN OLEH REKTORAT YANG MENDAPAT KEBIJAKAN DARI BADAN NARKOTIKA NASIONAL-B-N-N YANG MENGADAKAN PROGRAM 40 KAMPUS SE-INDONESIA YANG DIPILIH OLEH BNN UNTUK MENYELENGGARAKAN LOMBA DALAM RANGKA MEMPERINGATI BULAN KEPRIHATINAN PENYALAHGUNAAN NARKOBA// SEMINAR INI MERUPAKAN SALAH SATU RANGKAIAN ACARA TERSEBUT// KAMPUS UIN JAKARTA/ REKTORAT MENGUTUS GERAKAN NURANI NUSANTARA-GANN UNTUK MENJADI PENYELENGGARA SEMINAR DI UIN JAKARTA//

TEMA SEMINAR INI ADALAH PERAN SERTA PERGURUAN TINGGI DALAM PENYELAMATAN GENERASI MUDA DARI PENYALAHGUNAAN NARKOBA// NARASUMBER YANG DIDATANGKAN DARI BNN LANGSUNG/ WAKIL REKTOR KEMAHASISWAAN/ DAN MOTIVASI DARI TRAINER NASIONAL/ HAYKAL HASAN// TUJUAN DARI SEMINAR INI BAGAIMANA MAHASISWA MEMBUAT GERAKAN ANTI NARKOBA DI UIN KHUSUSNYA MAUPUN DI LUAR KAMPU UIN// SELAIN SEMINAR/ TERDAPAT KEGIATAN LOMBA/ DI ANTARANYA LOMBA SAJAK/ KARYA ILMIAH DAN CIPTA LAGU YANG SUDAH DIMULAI DARI TANGGAL 24 MEI LALU/ LOMBA LANGSUNG DI KOORDINATORI OLEH B-N-N YANG PENGUMUMANNYA DILAKSANAKAN PADA TANGGAL 26 JUNI MENDATANG DI ISTANA NEGARA PADA PUNCAK ACARA//

KETUA PELAKSANA/ AHMAD FAHRUDIN MENGATAKAN/ MAHASISWA UIN YANG MENGIKUTI LOMBA INI ADA 42 ORANG/ YANG TERDIRI DARI LOMBA SAJAK 11 ORANG/ KARYA ILMIAH 10 ORANG DAN CIPTA LAGU 11 ORANG// KENDALA DALAM MELAKSANAKAN ACARA INI ADALAH PEMBATALAN NARASUMBER SECARA TIBA-TIBA KARENA MENDAPAT PANGGILAN DARI PRESIDEN/ DAN ITU MERUBAH POLA ACARA YANG DISUSUN///


PASCAL: BENTUK PERWUJUDAN CITA-CITA HIMPUNAN MAHASISWA FISIKA


UNTUK DISIARKAN          :  KAMIS 30 MEI 2013
REPORTER                           : AZMY AZIS

HIMPUNAN MAHASISWA FISIKA-HIMAFI FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI-F-S-T/ MELAKSANAKAN ACARA PHYSIC ART SPORT COMPETITION-PASCAL// PASCAL DIADAKAN MULAI DARI TANGGAL SATU MARET SAMPAI AKHIR MEI 2013// PASCAL MERUPAKAN ACARA RUTIN SETIAP TAHUN YANG DIMULAI DENGAN KOMPETISI FUTSAL SE-MAHASISWA UIN JAKARTA DARI SATU MARET HINGGA DELAPAN MARET 2013 LALU BERLANGSUNG DI HALL STUDENT CENTER// ACARA ITU SUDAH SELESAI/ DAN LOMBA ITU DIMENANGKAN OLEH FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS-F-E-B// RANGKAIAN ACARA SELANJUTNYA ADALAH SEMINAR// SEMINAR YANG PERTAMA ADALAH KOSMO FISIKA YANG DINARASUMBERI OLEH GURU BESAR UNIVERSITAS INDONESIA-U-I YAITU PROF. TERY MATT// SEMINAR KEDUA DINARASUMBERI OLEH SEORANG PENEMU ALAT PENYEMBUH KANKER YAITU DR. WARSITO//

MENURUT KETUA UMUM PASCAL/ RIZKY ABDUL BASIR/ KEBANGGAN BISA MENGHADIRKAN DR.WARSITO KARENA DIA ADALAH SEORANG ILMUWAN MUSLIM JUGA FINALIS NOBEL/ YANG ALAT CIPTAANNYA SUDAH DIBERI HAK VETO YANG SEKARANG DIGUNAKAN DI U-S-A//

ACARA TERAKHIR ADALAH ECO POPULIS TECHNOLOGY-ECOTECH/ YAITU SEBUAH CITA-CITA F-S-T INGIN MENCIPTAKAN MANUSIA DAN LINGKUNGAN DENGAN TEKNOLOGI YANG SEIMBANG// DI ECOTECH JUGA TERDAPAT  TIGA LOMBA YAITU FOTOGRAFI/ KARIKATUR/ DAN PROTOTYPE ATAU LOMBA PENCIPTAAN ALAT// PESERTA LOMBA ECOTECH TIDAK DIBATASI UNTUK MAHASISWA UIN SAJA/ BAHKAN UNTUK UMUM TERMASUK SISWA S-M-A//LOMBA PROTOTYPE DIIKUTI OLEH 5 TIM/ FOTOGRAFI 15 ORANG DAN KARIKATUR 15 ORANG// HARI RABU KEMARIN/ DILANGSUNGKAN PRESENTASI PROTOTYPE DARI MASING-MASING TIM/ DAN KAMIS 30 MEI HARI INI  ADALAH PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA ECOTECH// MENURUT KORDINATOR PELAKSANA ECOTECH/ DAYU LUTHFIAH LUTFI/  KENDALA DALAM MELAKSANAKAN PROTOTYPE ADALAH ANTUSIAS KURANG DARI PESERTA PROTOTYPE// TARGET MEREKA ADA 10 TIM NAMUN YANG MENGIKUTI LOMBA HANYA 5 TIM///

Selasa, 28 Mei 2013

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI-F-S-T: ECOPOPULIS TECHNOLOGI-ECOTECH



Untuk Disiarkan          : Rabu, 29 Mei 2013
Reporter                      : Mia Kartikasari

MAHASISWA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI-F-S-T JURUSAN FISIKA/ MENGADAKAN ACARA YANG BERTAJUK ECOPOPULIS TECHNOLOGI-ECOTECH// ADA TIGA PERLOMBAAN DI ACARA ECOTECH TERSEBUT/YAITU LOMBA PROTOTYPE/ LOMBA FOTOGRAFI DAN LOMBA KARIKATUR// SELASA KEMARIN/ SEHARUSNYA PRESENTASI LOMBA FOTOGRAFI// NAMUN KEGIATAN TERSEBUT/DIGANTIKAN DENGAN PENILAIAN SECARA LANGSUNG DARI JURI//

KOORDINATOR ECOTECH/ DAYU LUTHFIAH LUTHFI MENGUNGKAPKAN/ TUJUAN DARI ACARA ECOTECH TERSEBUT/ UNTUK LEBIH MENGENALKAN HIMPUNAN MAHASISWA FISIKA-HIMAFI/ KHUSUSNYA KEPADA MAHASISWA UIN JAKARTA// SELAIN ITU DENGAN ADANYA ACARA TERSEBUT/ DAPAT MEMBUKA CAKRAWALA KITA BAHWASANYA MANUSIA/ LINGKUNGAN/ SAINS SERTA KEMAJUAN TEKNOLOGI/ HARUSLAH BERJALAN BERIRINGAN/ SEIMBANG DAN SALING BERKESINAMBUNGAN// KEMUDIAN MENGAPA SALAH SATU LOMBA YANG DIADAKAN ADALAH FOTOGRAFI/YANG NOTABENE TIDAK ADA HUBUNGANNYA DENGAN JURUSAN FISIKA/ ALASANNYA ADALAH KARENA FOTO MERUPAKAN MEDIA YANG TEPAT UNTUK BERSOSIALISASI DAN PESAN YANG INGIN DICAPAI LANGSUNG TERSAMPAIKAN///

SEMINAR NASIONAL “15 TAHUN MELAWAN LUPA : “MENGINGAT REFORMASI KEPEMIMPINAN INDONESIA 2014”



Untuk Disiarkan          : Rabu, 29 Mei 2013
Reporter                      : Mia Kartikasari

MAHASISWA DARI ORGANISASI KESATUAN MAHASISWA MUSLIM INDONESIA-KAMMI/ SELASA KEMARIN MENGADAKAN SEMINAR NASIONAL YANG BERTEMAKAN “15 TAHUN MELAWAN LUPA: REFORMASI KEPEMIMPINAN INDONESIA 2014 DAN BERLANGSUNG DI AULA MADYA UIN JAKARTA // PARA MAHASISWA YANG JUGA BERASAL DARI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK-FISIP MEMBUAT TEMA TERSEBUT KARENA PARADIGMA MASYARAKAT SAAT INI/ PADA UMUMNYA LUPA DENGAN PERJUANGAN DARI PARA MAHASISWA SAAT  REFORMASI DI TAHUN 1998// SEMINAR TERSEBUT MENGHADIRKAN BEBERAPA PEMBICARA/ DI ANTARANYA TEGUH SANTOSO/ FAHRI HAMZAH DAN BUYUNG RISTYONO// ACARA SEMINAR TERSEBUT DILAKSANAKAN UNTUK MEMPERINGATI MOMENTUM HARI KEBANGKITAN NASIONAL YANG JATUH PADA TANGGAL 20 MEI KEMARIN//

MENURUT KETUA PELAKSANA RAHMAT ABRIL KHOLIS/ ADANYA SEMINAR NASIONAL INI DIHARAPKAN DAPAT MENGINGAT PERJUANGAN  MAHASISWA PADA TRAGEDI DI TAHUN 1998/ DAN DAPAT MENJADI PELAJARAN BAGI KITA/ DAN JUGA AGAR DAPAT MERUBAH PARADIGMA MAHASISWA SERTA MEMOTIVASI MAHASISWA/ BAHWA REFORMASI ITU ADA DAN SEKARANG KITA SUDAH ADA PADA ZAMAN REFORMASI// SETELAH KITA TAHU MENGENAI REFORMASI/ DIHARAPKAN ADA PERBAIKAN DARI MAHASISWA  SEBAGAI KONTRIBUSI UNTUK BANGSA///



Senin, 27 Mei 2013

AKSI NYATA MAHASISWA P-G-M-I PEDULI LINGKUNGAN


Untuk Disiarkan          : Selasa, 28 Mei 2013
Reporter                      : Nidya Mustika Armi

BURUKNYA DAMPAK PEMANASAN GLOBAL TERHADAP LINGKUNGAN DI BUMI AKHIR-AKHIR INI/ NYATANYA MENINGKATKAN SEMANGAT MAHASISWA UIN UNTUK CINTA DAN PEDULI TERHADAP  LINGKUNGAN// AKSI NYATA YANG DILAKUKAN OLEH MAHASISWA UIN FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN-F-I-T-K JURUSAN PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH P-G-M-I SEMESTER  EMPAT/ MELAKUKAN BERBAGAI KEGIATAN YANG DIBERI NAMA ECODAY YANG BERLANGSUNG DARI HARI SELASA SAMPAI JUMAT MENDATANG//

 KEGIATAN-KEGIATAN TERSEBUT ADALAH/ DIET KANTONG PLASTIK DI HARI SELASA DAN MEMBAWA TAS JINJING/ NO TISSUE DI HARI RABU/ NO LIFT DI HARI KAMIS/ DAN SETIAP HARI JUMAT MEMBAWA TEMPAT MINUM  DAN TEMPAT MAKAN/ BUKAN HANYA ITU/ MEREKA JUGA MENGADAKAN ACARA TIAP BULAN YAITU PELATIHAN DAUR ULANG//

MENURUT MAHASISWI FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN JURUSAN PGMI SEMESTER EMPAT  NADYA/ KEGIATAN PEDULI LINGKUNGAN INI ADALAH SATU LANGKAH KECIL YANG BISA MEMBAWA PERUBAHAN/ KARENA BUMI INI BUKAN UNTUK KITA SENDIRI/ TAPI UNTUK KITA BERSAMA/ JADI HARUS KITA JAGA BERSAMA-SAMA/ DIA BERHARAP SEMOGA FAKULTAS LAIN BISA MENGIKUTI LANGKAH MEREKA//  PENANGGUNG JAWAB KEGIATAN TERSEBUT YANG JUGA MAHASISWA FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN JURUSAN PGMI SEMESTER 4 MENGUNGKAPKAN RASA PUASNYA AKAN RESPON OLEH TEMAN-TEMAN SEKELAS YANG MENDUKUNG KEGIATAN TERSEBUT/ DIA BERHARAP KEGIATAN INI BISA MENJADI KEBIASAAN/ SUATU KEGIATAN YANG SUDAH MENJADI BAGIAN DALAM HIDUPNYA/ DAN SEMOGA BISA DITULARKAN  KE ORANG-ORANG TERDEKAT DAN SEKITAR///

SIDANG SKRIPSI SENDIRI ATAU DITEMANI?

06.54 Posted by Newsroom rdk , No comments

 Untuk Disiarkan          : Selasa, 28 Mei 2013
Reporter                      : Krisyanidayati

SIDANG SKRIPSI UNTUK MEMENUHI PERSYARATAN WISUDA  DILAKUKAN OLEH PARA MAHASISWA SEMESTER AKHIR  UNTUK MEMPERTANGGUNG-JAWABKAN SKIRPSI MEREKA// RUANG SIDANG PADA DASARNYA TIDAK HANYA PESERTA SIDANG NAMUN BISA DISAKSIKAN OLEH TEMAN/ ATAU BAHKAN DIDAMPINGI KELUARGA// NAMUN TIDAK SEMUA SIDANG BISA DISAKSIKAN OLEH MAHASISWA LAIN TERGANTUNG KARAKTER MAHSISWA YANG SIDANG APAKAH MAU DISAKSISKAN TEMAN-TEMAN ATAU INGIN SENDIRI//

MAHASISWA SEMESTER DELAPAN JURUSAN KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM/ EKO WAHYUDI YANG MINGGU LALU BARU MELAKSANKAN SIDANG MENGATAKAN DIA LEBIH SENANG SAAT SIDANG DIHADIRI  OLEH TEMAN-TEMAN DI DALAM RUANG SIDANG UNTUK MENGURANGI RASA TEGANG/ JIKA SENDIRI DI DALAM RUANGAN AKAN SEMAKIN TEGANG//

LAIN HALNYA DENGAN NURUL HUDANA MAHASISWA SEMESTER DELAPAN JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA MENGATAKAN PADA DASARNYA SIDANG SKRIPSI ADALAH PROSES UNTUK WISUDA/ DIA MENGAKU LEBIH SENANG SAAT SIDAG SKRIPSI  BERADA SENDIRIAN DI DALAM RUANG SIDANG KARENA DIA DAPAT FOKUS UNTUK MENJAWAB PERTANYAAN PENGUJI/ JIKA ADA ORANG LAIN DI DALAM RUANGAN SIDANG AKAN TERGANGGU KONSENTRASINYA///

ORGANISASI KEDAERAHAN: AJANG SILATURAHMI MAHASISWA PERANTAUAN


Untuk Disiarkan          : Selasa, 28 Mei 2013
Reporter                      : Krisyanidayati

ORGANISASI PRIMORDIAL ATAU ORGANISASI KEDAERAHAN  MERUPAKAN WADAH BAGI MAHASISWA PERANTAUAN UNTUK SALING BERBAGI KARENA BERASAL DARI DAERAH YANG SAMA/ MEMILIKI KEBUDAYAAN/ DAN ADAT ISTIADAT SAMA// KEHADIRAN ORGANISASI KEDAERAHAN DI LINGKUNGAN KAMPUS MEMBERIKAN KEMUDAHAN DAN JUGA DAPAT MEMBANTU MENJALIN  SILAHTURAHMI ANTAR WARGA DAERAH//

BANYAK ORGANISASI KEDERAHAAN YANG DIBENTUK OLEH MAHASISWA UIN JAKARTA DAN BEBERAPA DARI MEREKA SUDAH DILEGALKNA OLEH PEMERINTAH DAERAH MASING-MASING SEPERTI/ HIMPUNAN MAHASIWA BANTEN-H-M-B/ IKATAN KELUARGA MAHASISWA MINANG-IKMM/ IKATAN MAHASISWA TEGAL-I-M-T/ KELUARGA MAHASISWA ISLAM KARAWANG-K-M-I-K/ PERKUMPULAN MAHASISWA MELAYU BANGKA BELITUNG-PAMALAYU//

ANGGOTA IKATAN MAHASISWA TEGAL-M-T/ HASNA FIKRIYANI MENGATAKAN ADANYA ORGANISASI KEDEARAHAN SANGAT MEMBANTU KARENA DENGAN MENGIKUTI ORGANISASI KEDEARAHAN DAPAT MENGOBATI RASA RINDU PADA KAMPUNG HALAMAN DAN JUGA MEMBERIKAN KEBEBASAN UNTUK MENYALURKAN HOBI KARENA DALAM ORGANISASI INI TERDAPAT KEGIATAN-KEGIATAN PENGEMBANGAN DIRI//

HAL SENADA JUGA DIUNGKAPKAN RITA AMALIA HULJANAH/ ANGGOTA IKATAN KELUARGA MAHASISWA MINANG MENGATAKAN  DENGAN ADANYA ORGANISASI KEDAERAHAN MAHASISWA DAPAT SEMAKIN MENINGKATKNA RASA ETNOSENTRISME DENGAN BUDAYA DAN ADAT ISTIADAT DAERAH ASLI/ SELAIN ITU DISKUSI-DISKUSI YANG DILAKUKAN JUGA SEBAGAI SARANA UNTUK MEMPERKAYA DAN MEMPERTAHANKAN KEBUDAYAAN DAERAH ASAL///


Sabtu, 25 Mei 2013

EXPERT TASTE 2013 LDK SYAHID UIN JAKARTA: MENJADI MUSLIM YANG AKTIF DAN PRODUKTIF



Untuk Disiarkan          : Senin, 27 Mei 2013
Reporter                      : Sitty Annisaa

UKM LEMBAGA DAKWAH KAMPUS-L-D-K MENGADAKAN ACARA DENGAN TEMA EXPERT TASTE-FEEL YOUR UPGRADED SKILL TO BE A MOSLEM PIONEER// ACARA INI MERUPAKAN OPEN RECRUITMENT LDK SYAHID UIN JAKARTA YANG  BERTUJUAN UNTUK MENDALAMI DAN MELATIH PESERTA SESUAI DENGAN MINAT DAN BAKAT MEREKA// EXPERT TASTE BERLANGSUNG SELAMA TIGA HARI/ DARI HARI JUMAT SAMPAI HARI MINGGU KEMARIN DI VILLA LENTENG AGUNG/ MEGA MENDUNG/ BOGOR/ JAWA BARAT//

ANGGOTA KOMISARIAT DAKWAH-KOMDA FITK DARI JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA ARAB SEMESTER EMPAT/ NURUL INAYAH MENGATAKAN/ ACARA INI UMUMNYA DIIKUTI OLEH MAHASISWA SEMESTER DUA/ NAMUN DARI SEMESTER EMPAT DAN ENAM JUGA BANYAK YANG MENGIKUTI ACARA TERSEBUT// ACARA INI TIDAK HARUS DIIKUTI OLEH PARA ANGGOTA LDK/ NAMUN BAGI PARA MAHASISWA YANG HANYA INGIN MENGENAL LDK LEBIH DALAM/ BOLEH MENGIKUTI ACARA INI//

PADA KEGIATAN INI TERDAPAT CAMP/ TRAINING MOTIVASI/ BAKTI SOSIAL/ SAFARI NIGHT DAN PEMBINAAN INTENSIF// PELATIHAN MINAT TERSEBUT DI ANTARANYA MULTIMEDIA/ ENTERPREUNEUR/ PUBLIC SPEAKING DAN JURNALISTIK// PEMINATAN BAKTI SOSIAL  DI ANTARANYA KESEHATAN/  KONSELING/  PENDIDIKAN (MENGAJAR)/ PAUD (LOMBA-LOMBA) DAN AGRIBISNIS// ACARA EXPERT TASTE INI MENJADIKAN PESERTA SEBAGAI SEORANG MUSLIM DAN MUSLIMAH YANG PRODUKTIF DAN PENCETUS DALAM BERBAGAI BIDANG KEAHLIAN MEREKA MASING-MASING///

CLUB WHITE PEARLS: KLUB WANITA MUSLIMAH



Untuk Disiarkan          :  Senin, 27 Mei 2013
Reporter                      : Dwinie Karessa

WHITE PEARLS DALAM BAHASA INDONESIA BERARTI MUTIARA PUTIH/  FILOSOFINYA BERCERMIN PADA KODRAT WANITA YAITU DARI LUAR TERTUTUP NAMUN DI DALAMNYA ADA KEBERSIHATAN HATI SEBAGAI CERMINAN KEPRIBADIAN WANITA// WHITE PEARLS ADALAH SALAH SATU CLUB ASUHAN FETHULLAH GULLEN CHAIR YANG FOKUS PADA KEGIATAN KEWANITAAN SEPERTI MEMASAK/ MENJAHIT/ DAN JUGA MEMPELAJARI KEBUDAYAAN TURKI// ADA PULA KURSUS BAHASA TURKI/  BAHASA ARAB/  BAHASA INGGRIS/  DAN BAHASA RUSIA DENGAN STAFF PENGAJAR DARI LUAR KAMPUS//  TUJUAN DARI ORGANISASI INI ADALAH AGAR MAHASISWA TURKI DAN MAHASISWA INDONESIA YANG BERKULIAH DI UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA DAPAT BERKOMUNIKASI SATU SAMA LAIN/ DENGAN BAHASA YANG SAMA YAITU BAHASA TURKI ATAU BAHASA INDONESIA/ SERTA SEBAGAI MEDIA PERTUKARAN BUDAYA//

MANTAN KETUA CLUB WHITE PEARLS/ NURDIYANA/ MENJELASKAN SAAT INI WHITE PEARLS DIPEGANG OLEH LALE ABLA/ MAHASISWI FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI JURUSAN BIOLOGI SEBAGAI PENASIHAT KLUB// ANGGOTA WHITE PEARLS SEKARANG SUDAH MENCAPAI SERATUS ORANG// PENDAFTARAN KURSUS BAHASA AKAN DIMULAI PADA BULAN SEPTEMBER NANTI DENGAN  BIAYA 25 RIBU RUPIAH UNTUK ANGGOTA/ DAN 50 RIBU RUPIAH UNTUK NON ANGGOTA// KURSUS AKAN BERLANGSUNG SELAMA TIGA BULAN DAN DI AKHIR PERTEMUAN AKAN DIBERIKAN SERTIFIKAT BAGI MEREKA YANG LULUS KURSUS///

ISLAMIC ACHIEVEMENT TRAINING: MAHASISWA HARUS LEBIH AKTIF



Untuk Disiarkan          : Senin, 27 Mei 2013
Reporter                      : Sitty Annisaa

MUSLIMAH HIZBUT TAHRIR INDONESIA-MHTI CHAPTER KAMPUS CIPUTAT MENGADAKAN ACARA ISLAMIC ACHIEVEMENT TRAINING DENGAN TEMA “BE THE BEST NOT BE ASA”// ACARA TERSEBUT BERTEMPAT DI LANTAI TIGA MASJID STUDENT CENTER UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA/ JAM  SATU SIANG SAMPAI LIMA SORE KAMIS KEMARIN// ACARA INI MENGHADIRKAN REPORTER MEDIA MUSLIMAH CENTER-MMC  TRI SHINTA WARDHANI//

MENURUT PANITIA PUBLIKASI/ ISNAWATI/ ACARA INI DIUTAMAKAN BAGI MAHASISWA SEMESTER DUA UNTUK MENGETAHUI JATI DIRI MEREKA/ KARENA MAHASISWA TIDAKLAH SAMA DENGAN SISWA/ MAHASISWA SEHARUSNYA BISA LEBIH MENGEKSPLOR PENGETAHUAN MEREKA DAN JANGAN HANYA BISA DIAM KETIKA MENGETAHUI SESUATU YANG SALAH// DIA MENAMBAHKAN MAHASISWA JUGA HARUS MAMPU MEMBERIKAN PERUBAHAN POSITIF/ KARENA MEREKA ADALAH GENERASI MUDA YANG MERUPAKAN BAGIAN DARI PERUBAHAN BANGSA//

ACARA INI MEMBAHAS BAGAIMANA MENJADI MAHASISWA YANG AKTIF DAN AKADEMIS/ SERTA MEMBAHAS SELURUH KONSEP ISLAM/ PENGENALAN TENTANG ISLAM/ DAN MEMBANGKITKAN SEMNGAT PARA MAHASISWA// ACARA INI ADALAH  RANGKAIAN ACARA HIZBU TAHRIR INDONESIA/ YANG ACARA BESARNYA ADALAH DI GELORA BUNG KARNO PADA BULAN JUNI MENDATANG YANG MEMBAHAS TENTANG KHILAFAH DAN SYARIAH ISLAM///

Kamis, 23 Mei 2013

BAZAR FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA UNTUK PERINGATI MILAD JURUSAN BAHASA DAN SASTRA INGGRIS

15.52 Posted by Newsroom rdk , , No comments

 Untuk Disiarkan          : Jumat, 24 Mei 2013
Reporter                      : Dwinie Karessa

BAZAR YANG BERLANGSUNG DI AREA LOBBY FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA/ ADALAH SALAH SATU DARI RANGKAIAN ACARA MENUJU MILAD JURUSAN BAHASA DAN SASTRA INGGRIS-BSI// PENGISI STAND DI BAZAR INI KEBANYAKAN MAHASISWA DARI SEMESTER DUA DAN PENGURUS HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN H-M-J// SELAIN SEBAGAI RANGKAIAN  ACARA MILAD/ JUGA SEBAGAI MEDIA PENGGALANGAN DANA UNTUK PUNCAK ACARA MILAD B-S-I/ YAITU “MIRACLES FROM THE WEST”// ACARA LAINNYA ADALAH KARNAVAL/ LOMBA DEBAT BERBAHASA INGGRIS/ DAN GALA NIGHT YANG MENGHADIRKAN BINTANG TAMU DARI DALAM DAN LUAR KAMPUS//

MENURUT MUHAMMAD FIKRI/ MAHASISWA SEMESTER EMPAT YANG JUGA MENJABAT SEBAGAI KETUA HMJ BAHASA DAN SASTRA INGGRIS/ MENGATAKAN PADA GALA NIGHT YANG BERLANGSUNG PADA TANGGAL 31 MEI MENDATANG/  AKAN ADA PENAMPILAN BAND DARI LUAR KAMPUS/ DAN HARGA TIKETNYA 7000 RUPIAH SUDAH MENDAPATKAN FREE STICKER DAN GANTUNGAN KUNCI///