UNTUK DISIARKAN :
RABU 30 APRIL 2014
REPORTER : ALDINAH ROSMI
KELOMPOK MAHASISWA PENYULUH–POKMALUH MENGHADIRI ACARA SEMINAR NASIONAL YANG
DIADAKAN OLEH JURUSAN BIMBINGAN PENYULUHAN ISLAM B-P-I/ YANG BERLANGSUNG
KEMARIN SIANG DI WISMA SYAHIDA INN/ MENGINGAT POKMALUH ADALAH TENAGA PENYULUH//
MENURUT WAKIL KETUA POKMALUH/ MAHASISWA FAKULTAS ILMU DAKWAH DAN ILMU
KOMUNIKASI–FIDKOM/ JURUSAN B-P-I/ SEMESTER ENAM/ ALAIKA FIRMANSYAH/ MENGATAKAN/
POKMALUH DIBENTUK SEBAGAI LANGKAH AWAL PRAKTIK TERJUN LANGSUNG DALAM MASYARAKAT/
DAN BISA DIKATAKAN SEBAGAI SIMULASI KULIAH KERJA NYATA K-K-N// SELAIN ITU/
POKMALUH MERUPAKAN SARANA MELATIH SKILL
DAN SARANA PENGARAHAN ATAU PENYULUHAN KEPADA MASYARAKAT GUNA MEMBERIKAN
MOTIVASI//
DALAM POKMALUH TERDAPAT PRAKTIKUM MIKRO YANG DILAKSANAKAN SELAMA
1,5 BULAN DAN ADA PRAKTIKUM MAKRO YANG DILAKSANAKAN SELAMA TIGA BULAN// ADAPUN ANGGOTA
YANG TERGABUNG DALAM POKMALUH ADALAH SELURUH MAHASISWA AKTIF B-P-I/ DAN
KEPENGURUSAN DI PEGANG OLEH SEMESTER ENAM// ALAIKA MENAMBAHKAN/ HASIL YANG DI
DAPAT DARI SEMINAR TERSEBUT YAKNI BANYAKNYA INFORMASI PENTING/ SEPERTI PRAKTIK
TENAGA PENYULUH TERNYATA SANGAT DIBUTUHKAN/ SEDANGKAN TENAGA PENYULUH SAAT INI MASIH
SEDIKIT// HAL INI MERUPAKAN SUATU MOTIVASI UNTUK POKMALUH/ AGAR LEBIH MEMPERSIAPKAN
DIRI DALAM MASYARAKAT HETEROGEN UNTUK PERKEMBANGAN YANG LEBIH CEPAT/ BAIK DALAM
BIDANG TEKNOLOGI MAUPUN ORGANISASI// ALAIKA BERHARAP/ SEORANG PENYULUH TIDAK HANYA
BERKUTAT KEPADA TEORI SAJA/ NAMUN HARUS MENGAPLIKASI LANGSUNG TEORI TERSEBUT
SEHINGGA TIDAK TERLIHAT KAKU//
MENURUT SALAH SATU ANGGOTA POKMALUH/ MAHASISWI FIDKOM/ JURUSAN
B-P-I/ SEMESTER ENAM/ IRMA FATWA OKTAFIANITA/ MENGATAKAN/ IRMA MERASA SENANG
DAPAT TERGABUNG DALAM POKMALUH/ KARENA TERDAPAT PERMAINAN MOTIVASI YANG BISA
MENJADIKAN SESEORANG LEBIH MENGENAL KARAKTER ORANG LAIN// SELAIN ITU/ PERMAINAN
MOTIVASI YANG ADA DI POKMALUH INI MENGAJAK KEPEDULIAN TERHADAP SESAMA SERTA
DAPAT MELATIH JIWA KEPEMIMPINAN// IRMA BERHARAP/ POKMALUH BISA LEBIH EKSIS DAN
LEBIH SUKSES SERTA SETIAP GANTI KADER ATAU KEPENGURUSAN SELALU LEBIH BAIK LAGI///
0 komentar:
Posting Komentar