Untuk
Disiarkan : Senin 1 September 2014
Reporter : M. Nurman N.
Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik
Indonesia yang bermitra dengan Tangerang Vision menggelar seminar tentang empat
pilar kebangsaan yang diselenggarakan kemarin dari jam 09.30-12.00 yang
bertempat di aula Student Centre (SC) UIN Jakarta. Acara ini dihadiri oleh
narasumber dari anggota fraksi komisi IX DPR RI, Indra,SH. dengan sasaran BEM Universitas,
komunitas, Ormas Se-Tangerang Selatan.
Peserta seminar, Hardiansyah, mengatakan, acara ini
sangat positif bagi generasi muda khususnya, dan masyarakat sekitar pada
umumnya. Acara ini membantu peserta seminar agar tetap mengkokohkan apa arti
dari berbangsa dan bernegara, serta peran dan tanggung jawab serta hak-hak yang
harus dijalani oleh setiap warga negara.
Peserta seminar, Muhammad Wahyu, menambahkan, acara
ini sangat formal dan serius mengingat tema yang diangkat serta banyaknya
tanggapan dari peserta seminar. Namun banyak poin penting yang bisa dipetik
dari mengikuti seminar ini, yaitu kita menjadi tahu apa saja yang seharusnya
dilakukan oleh seorang warga negara dan apa yang tidak seharusnya dilakukan.
Serta dengan mengikuti seminar ini, kita menjadi bersemangat untuk semakin meningkatkan
rasa nasionalisme kita.
0 komentar:
Posting Komentar