UNTUK DISIARKAN: RABU 14 MARET 2018
REPORTER. : GALUH ALISHA YASMINE
REVITALISASI ANGKUTAN UMUM DI KAWASAN JABODETABEK/ SUDAH SEPATUTNYA MENJADI PRIORITAS// SEBAB TOTAL PERGERAKAN KAWASAN JABODETABEK SUDAH MENCAPAI 50 JUTA PERGERAKAN PER HARI/ DIMANA PERAN ANGKUTAN UMUM/ HANYA MENCAPAI DUA SAMPAI EMPAT PERSEN// KENDARAAN PRIBADI/ SEPERTI SEPEDA MOTOR/ DAN MOBIL MENDOMINASI JALANAN SAAT INI// AKIBATNYA/ KEMACETAN SEMAKIN MERAJA LELA//
DILANSIR DARI REPUBLIKA DOT KO DOT I-D/ TINGKAT KEMACETAN YANG SEMAKIN TINGGI/ DIDUKUNG JUMLAH SEPEDA MOTOR YANG KIAN DOMINAN/ SEDANGKAN/ ANGKUTAN UMUM TERUS MENURUN/ INFRASTRUKTUR ANGKUTAN MASSAL TERBATAS/ PENGADAAN BUS DAN COMMUTTER LINE MASIH BELUM MEMENUHI// PENGAMAT TRANSPORTASI/ DJOKO SETIJOWARNI MENILAI/ PENGEMBANGAN TRANSPORTASI UMUM/ MEMANG BUKAN PEKERJAAN YANG MUDAH/ MENAMBAH KAPASITAS KERETA REL LISTRIK K-R-L/ SUDAH SULIT DILAKUKAN KARENA RANGKAIAN YANG PADAT/ SEDANGKAN MENAMBAH FREKUENSI PERJALANAN/ TERHAMBAT PERLINTASAN SEBIDANG DENGAN JALAN RAYA// SALAH SATU CARA YANG SUDAH DIGUNAKAN/ ADALAH MEMPERPANJANG JARINGAN PELAYANAN K-R-L HINGGA CIKARANG/ HANYA SAJA/ MENURUT DJOKO/ OPERASI INI MASIH BELUM MAKSIMAL KARENA JALUR GANDA BELUM SELESAI DIBANGUN// DJOKO JUGA MEMAPARKAN/ UPAYA LAIN YANG MASIH BISA DILAKUKAN ADALAH/ MEMPERPANJANG LAYANAN BUS TRANSJAKARTA HINGGA KAWASAN BOGOR/ DEPOK/ TANGGERANG/ BEKASI//
MAHASISWA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI -F-S-T- JURUSAN KIMIA SEMESTER 2/ VIRA SYAFRILIA MENUTURKAN/ INDONESIA MEMANG SUDAH SEHARUSNYA/ MEMAKSIMALKAN TRANSPORTASI PUBLIK// BERKACA PADA NEGARA-NEGARA MAJU DI LUAR SANA/ YANG KEBANYAKAN TRANSPORTASI PUBLIKNYA MEMANG DIGUNAKAN DENGAN MAKSIMAL/ SEPERTI SINGAPURA/ DAN JEPANG// VIRA MENILAI/ TRANSPORTASI PUBLIK DI INDONESIA/ KHUSUSNYA DI JAKARTA/ BOGOR/ DEPOK/ TANGGERANG/ BEKASI/ SEMAKIN TAHUN SEMAKIN MENINGKAT KUALITASNYA// SELAIN NYAMAN/ KARENA BERSIH/ TRANSPORTASI PUBLIK SEMAKIN AMAN/ KARENA DI LENGKAPI DENGAN PETUGAS///
0 komentar:
Posting Komentar