UNTUK DISIARKAN: SELASA 26 JUNI 2018
REPORTER: GALUH ALISHA YASMINE
HARI ANTI NARKOBA INTERNASIONAL –HANI-/ YANG DIPERINGATI SETIAP 26 JUNI/ MERUPAKAN BENTUK KEPRIHATINAN DUNIA/ TERHADAP PENYALAHGUNAAN DAN PEREDARAN NARKOTIKA YANG BERDAMPAK BURUK TERHADAP KESEHATAN/ PERKEMBANGAN SOSIAL-EKONOMI/ SERTA KEAMANAN DAN KEDAMAIAN DUNIA// PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA/ MENYEBABKAN 190 RIBU ORANG DI DUNIA/ MATI SIA-SIA SETIAP TAHUNNYA// NARKOTIKA JUGA SECARA NYATA DAPAT MEMICU KEJAHATAN LAINNYA SEPERTI/ PENCURIAN/ PEMERKOSAAN/ DAN PEMBUNUHAN// SEMENTARA ITU/ PERDAGANGAN DAN PEREDARAN GELAP NARKOTIKA DISINYALIR MENJADI SALAH SATU SUMBER PENDAPATAN UNTUK MENDUKUNG OPERASI TINDAK TERORISME//
DILANSIR DARI LIPUTAN ENAM DOT KOM/ KEPALA BADAN NARKOTIKA NASIONAL B-N-N/ KOMJEN BUDI WASESO MENYAMPAIKAN/ BERDASARKAN PERNYATAAN PRESIDEN JOKO WIDODO/ HINGGA SAAT INI/ INDONESIA DALAM SITUASI DARURAT NARKOBA// HARI ANTI NARKOBA INTERNASIONAL-HANI-/ MEMILIKI MAKNA KEPRIHATINAN DARI PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA/ SEHINGGA PERLU KESADARAN BERSAMA UNTUK MELAWAN KEJAHATAN NARKOTIKA// PRIA YANG AKRAB DISAPA BUWAS MENEGASKAN/ UPAYA PENCEGAHAN/ PEMBERANTASAN/ PENYALAHGUNAAN/ DAN PEREDARAN GELAP NARKOBA/ -P4GN- HARUS DIDUKUNG OLEH SELURUH INSTANSI PEMERINTAH/ SECARA KOMPREHENSIF//
MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI/ JURUSAN PSIKOLOGI SEMESTER DUA/ WILDANIA FARICHA MENUTURKAN/ TEPAT 26 JUNI/ SETIAP TAHUNNYA DIPERINGATI SEBAGAI HARI ANTI NARKOBA INTERNASIONAL/ SEJAK 1998// TUJUAN UTAMANYA ADALAH/ MEMPERKUAT AKSI DAN KERJASAMA UNTUK MENCAPAI TUJUAN MASYARAKAT INTERNASIONAL/ YANG BEBAS PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA// JIKA INGIN TERBEBAS DARI PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA/ MASYARAKAT MEMANG HARUS BERJUANG SECARA BERSAMAAN/ SALING MENGINGATKAN/ DAN MENJAGA SATU SAMA LAIN// TERLEBIH/ JIKA SUDAH TERJERUMUS/ TUGAS TEMAN ADALAH MEMBANTU KELUAR DARI KETERPURUKAN NARKOTIKA/ BUKAN MALAH MENJAUH// PEREMPUAN YANG AKRAB DISAPA ICHA INI BERPESAN/ ALANGKAH LEBIH BAIK JIKA MENJAGA PERGAULAN/ KARENA TEMAN ADALAH CERMINAN DIRI KITA SENDIRI///
0 komentar:
Posting Komentar