UNTUK DISIARKAN : KAMIS 13 SEPTEMBER 2018
REPORTER : MUHAMAD FAJAN SAPUTRA
KASUS HUKUM MENYANGKUT ANAK INDONESIA/ TIDAK
HANYA TERJADI DI INDONESIA SAJA// NAHAS/ BANYAK ANAK-ANAK TANAH AIR YANG JUSTRU MENJADI TAHANAN DI
NEGARA ORANG// IRONISNYA/ MEREKA TIDAK DIPERLAKUKAN SEBAGAIMANA
TAHANAN ANAK/ PERLAKUAN YANG DIBERIKAN/ SAMA SEPERTI TAHANAN DEWASA// RATUSAN
ANAK INDONESIA/ YANG DIDAKWA TERLIBAT PENYELUNDPUAN MANUSIA KE AUSTRALIA PADA
2008 SAMPAI 2013/ MENJALANIN PROSES HUKUM TANPA BANTUAN DARI PEMERINTAH
INDONESIA/ MEREKA DITAHAN DI PENJARA DENGAN KEAMANAN MAKSIMAL/ DAN SEBAGIAN
MENGALAMI KEKERASAN SEKSUAL//
DILANSIR DARI TEMP DOT .CO/ RIBUAN
ORANG DARI AFGANISTAN DAN NEGARA-NEGARA TIMUR TENGAH/ SINGGAH DI INDONESIA
SEBELUM MENCAPAI TUJUAN AKHIR/ AUSTRALIA// MENURUT PERSERIKATAN BANGSA-BANGSA
P-B-B/ PADA 2010 SEBANYAK 12.640 ORANG MENCARI SUAKA KE AUSTRALI// JUMLAH BERTAMBAH BANYAK SETIAP TAHUNNYA/ PEMERINTAH
AUSTRALIA BERUPAYA MEMPERKETAT PENJAGAAN DI WILAYAH PERBATASAN// MELIHAT PELUANG INI/ ANAK-ANAK ASAL INDONESIA/ MENAWARKAN JASA UNTUK MENGANGKUT IMIGRAN
ILEGAL SAMPAI KE AUSTRALIA// ANAK-ANAK
DAN IMIGRAN DISAMBUT SENJATA/ SESAMPAINYA DI PERBATASAN/ KEMENTRIAN LUAR
NEGERI MENCATAT/ 274 ANAK INDONESIA DITANGKAP KARENA DITUDUH IKUT
MENYELUNDUPKAN MANUSIA// IRONIS/ SELAIN DIPERLAKUKAN LAYAKNYA TAHANAN DEWASA/ MEREKA
JUGA TIDAK MENDAPATKAN PERLINDUNGAN HUKUM DARI PEMERINTAH INDONESIA// CERITA KELAM
ANAK-ANAK BANGSA INI/ MERUPAKAN SISI GELAP DIPLOMAT INDONESIA//
MAHASISWA JURUSAN JURNALISTIK SEMESTER TIGA/ RAMA
SATRIA MENGATAKAN/ KASUS INI BERAWAL DARI ANAK-ANAK YANG TEGIUR IMING-IMING UPAH/ ANAK TERSEBUT DIBAWA MENGGUNAKAN KAPAL/ LALU
DITINGGAL OLEH ORANG YANG TELAH MEMBERIKAN INSTRUKSI// YANG LEBIH MEMPRIHATINKAN/ PERAN PEMERINTAH INDONESIA DINILAI RAMA KURANG SERIUS/ DALAM MENANGANI
KASUS TERSEBUT// MENURUT RAMA/ SEHARUSNYA PEMERINTAH INDONESIA LEBIH PROGRESIF
DALAM MENANGGAPI KASUS SEPERTI INI///
0 komentar:
Posting Komentar