UNTUK DISIARKAN
: SENIN 1 APRIL 2019
REPORTER :
ALIFIA RISKI MONIKA
MOMEN POLITIK/
SEAKAN RAMAI MENJADI PERBINCANGAN DIMANA-MANA/ MENGINGAT PEMILIHAN UMUM/ YANG
SEBENTAR LAGI AKAN DILAKSANAKAN/ PADA 17 APRIL MENDATANG// PARTISIPASI
PEREMPUAN DALAM POLITIK/ JUGA MENJADI FOKUS UTAMA/ DALAM PERBINCANGAN
DIBERBAGAI KALANGAN// KALI INI LEMBAGA DAKWAH KAMPUS L-D-K SYAHID/ MENCOBA
UNTUK MENGULIK PEREMPUAN DALAM MOMENTUM POLITIK/ PADA KAJIAN KEAKHWATAN/ YANG DIGELAR PADA JUMAT KEMARIN/ DI SALAH SATU RUANG KELAS F-A-H//
PEMBICARA PADA
KAJIAN/ APRIANI MENUTURKAN/ ISLAM TIDAK MEMBATASI KAUM PEREMPUAN/ UNTUK MASUK
KE DALAM DUNIA POLITIK// SEJATINYA/ PEREMPUAN JUGA HARUS AMBIL ANDIL/ DALAM URUSAN PEMERINTAHAN// HAL INI MENGINGAT BANYAKNYA ASPIRASI DARI PEREMPUAN INDONESIA/
YANG PERLU DISAMPAIKAN DAN SULIT TERWUJUD JIKA BUKAN PEREMPUAN SENDIRI LAH/
YANG MENYAMPAIKANNYA// BAHKAN KINI KUOTA PEREMPUAN DALAM PARLEMEN BERJUMLAH 30
PERSEN/ HAL INI TENTU SEBAGAI WUJUD PEMERINTAH DALAM MENGHARGAI HAK PEREMPUAN
UNTUK IKUT SERTA MENYAMPAIKAN PENDAPATNYA// DIRINYA JUGA BERKATA/ PEREMPUAN
HARUS MEMBUKTIAN BAHWA PERANNYA DALAM POLITIK HARUS SESUAI DENGAN SYARIAT ISLAM// BANYAK
CARA YANG BISA DILAKUKAN/ UNTUK BELAJAR BERPOLITIK/ SALAH SATUNYA AKTIF DALAM
ORGANISASI// MENGINGAT POLITIK SEBAGAI SALAH SATU ASPEK YANG PENTING DALAM
HIDUP BERWARGANEGARA TERLEBIH KITA HIDUP DI NEGARA DEMOKRASI/ SUDAH SEYOGIANYA
KITA SEDIKIT MEMAHAMI APA ITU POLITIK/ SEBAB JIKA KITA SAMA SEKALI TIDAK INGIN
TAHU TENTANG POLITIK/ MAKA KITA AKAN DIKUASAI OLEH POLITIK YANG SALAH//
PANITIA
PELAKSANA KAJIAN AKHWAT/ HABIBAH BASIQUL AKHLAK MENGATAKAN/ KAJIAN YANG TERBUKA
UNTUK UMUM INI DIADAKAN SEBULAN SEKALI DAN RUTIN DILAKSANAKAN DENGAN TEMA YANG
BERBEDA-BEDA// DIANGKATNYA TEMA INI UNTUK MENYADARKAN PEREMPUAN TERUTAMA
GENERASI MILENIAL YANG AKAN MENJADI PEMILIH PEMULA/ UNTUK TURUT MERAMAIKAN
PESTA DEMOKRASI DAN DAPAT MENYUARAKAN ASPIRASINYA// PEREMPUAN INI JUGA
MENUTURKAN/ ADANYA KAJIAN INI TIDAK LEBIH KARENA KITA SEBAGAI PEREMPUAN TIDAK
BOLEH MASA BODOH TERHADAP ISU POLITIK YANG ADA// DIIRNYA BERHARAP/ SEMOGA SETELAH MENGIKUTI
KAJIAN INI DIHARAPKAN PARA PESERTA BISA MENJADI MUSLIMAH YANG MELEK AKAN POLITIK
DAN TIDAK MEMPUNYAI SIKAP APATIS ///
0 komentar:
Posting Komentar