UNTUK DISIARKAN : KAMIS 16 JULI 2020
REPORTER : RIZKA AMELIA
JAKARTA DAN SURABAYA MENJADI SOROTAN SEBAB/ MELONJAKNYA KASUS -COVID- 19 DI DAERAH TERSEBUT// ALIANSI JURNALIS INDEPENDEN -AJI- SURABAYA MENYATAKAN/ 60 ORANG JURNALIS POSITIF -COVID- 19/ DAN DUA DI ANTARANYA MENINGGAL DUNIA// -AJI- SURABAYA MERASA PERLUNYA EVALUASI ANTARA PEMERINTAH KOTA -PEMKOT- DAN JURNALIS/ DALAM MENERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN DAN KESELAMATAN/ DEMI MENCEGAH TERJADINYA PENULARAN -COVID- 19//
DILANSIR DARI C-N-N INDONESIA/ KETUA -AJI- SURABAYA/ MIFTAH FARIDI MENYATAKAN/ PADA MARET 2020 -AJI- SURABAYA TELAH MENGIRIM SURAT REKOMENDASI/ KEPADA PEMERINTAH PROVINSI -PEMPROV- JAWA TIMUR DAN -PEMKOT- SURABAYA/ TERKAIT PENTINGNYA PENERAPAN PROTOKOL KESELAMATAN BAGI JURNALIS// NAMUN DISAYANGKAN/ REKOMENDASI TERSEBUT HANYA DIJALANKAN SEMENTARA WAKTU OLEH INSTANSI PEMERINTAH// DIRINYA MENGATAKAN/ BERBAGAI AKTIVITAS PARA PEJABAT SEPERTI PELIPUTAN ACARA SEREMONIAL/ MASIH MENGABAIKAN PROTOKOL KESEHATAN// PADAHAL/ ACARA TERSEBUT DAPAT DIBERITAKAN/ TANPA HARUS MELAKUKAN PELIPUTAN SECARA LANGSUNG// MENURUTNYA/ DI TENGAH PANDEMI/ -PEMKOT- DAN -PEMROV- BANYAK MENGADAKAN ACARA SECARA LANGSUNG/ WALAU BERSIFAT TIDAK TERLALU PENTING//
MAHASISWA -UIN- JAKARTA/ FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ JURUSAN KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM K-P-I/ SEMESTER EMPAT/ VANGGI EKA RISKI BERPENDAPAT/ INSTANSI PEMERINTAH DAN JURNALIS PERLU BEKERJA SAMA/ UNTUK SALING MENJAGA KESELAMATAN// MENURUTNYA/ PERUSAHAAN MEDIA YANG MEMBAWAHI JURNALIS/ PERLU MEMBUAT PROTOKOL KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA SELAMA LIPUTAN SEBAB/ BISA SAJA ORANG YANG DITEMUI JURNALIS REAKTIF -COVID- 19// VANGGI MENGATAKAN/ DENGAN MENJAGA KESEHATAN DAN KESELAMATAN DIRI SENDIRI/ SECARA TIDAK LANGSUNG JUGA MENJAGA KESEHATAN DAN KESELAMATAN ORANG LAIN///
0 komentar:
Posting Komentar