Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Sabtu, 24 Oktober 2020

ILMU KEBUDAYAAN HADAPI ERA INDUSTRI 4.0

UNTUK DISIARKAN : MINGGU 25 OKTOBER 2020

REPORTER : RIZKA AMELIA


ERA INDUSTRI FOUR POINT ZERO DITANDAI DENGAN KEMUNCULAN TEKNOLOGI YANG MERUBAH PERADABAN MANUSIA// KINI/ MANUSIA BERSAING DENGAN TEKNOLOGI YANG LEBIH MUTAKHIR// HAL TERSEBUT JUGA DIBAHAS SAAT KULIAH UMUM FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA F-A-H -UIN- JAKARTA// DENGAN TEMA/ MASA DEPAN ILMU BUDAYA DI ERA INDUSTRI FOUR POINT ZERO// TEMA TERSEBUT DILATARBELAKANGI MELIHAT TERGERUSNYA PROSPEK PEKERJAAN BUDAYAWAN/ AKIBAT PENGARUH INDUSTRI FOUR POINT ZERO//

REKTOR -UIN- SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA/ PROFESOR AL MAKIN MENGATAKAN/ KELEMAHAN ORANG MUSLIM DAN INDONESIA/ LUPA MEMASUKKAN SEJARAH INDONESIA KE DALAM SEJARAH SECARA GLOBAL// MENURUTNYA/ MASYARAKAT LEBIH BERGANTUNG PADA DOKTRIN TEOLOGI DARI PADA FILOSOFIS ATAU SOSIOLOGIS/ SEHINGGA MAHASISWA JURUSAN YANG BERKAITAN ILMU KEBUDAYAAN KESULITAN MENEMPATKAN KEILMUANNYA/ KEMUDIAN CARA BERPIKIRNYA MENJADI SULIT// DIRINYA MENUTURKAN/ ILMU BUDAYA DAN PERADABAN MANUSIA MASUK KE DALAM HAKEKAT PENDIDIKAN ESTETIKA/ KARENA BANYAK MEMBAHAS KEINDAHAN DAN SEJARAH// TEKNOLOGI TIDAK DAPAT MENJAWAB SEJARAH PERADABAN MANUSIA DAN KEBUDAYAAN// HAL TERSEBUT MENJADIKAN ILMU BUDAYA MASIH MEMILIKI NILAI KEMANUSIAAN DI ERA FOUR POINT ZERO// DIRINYA MENAMBAHKAN/ KUNCI MENGUASAI ILMU BUDAYA DI ERA FOUR POINT ZERO YAKNI DENGAN MEMPELAJARI BANYAK BAHASA//

DOSEN F-A-H/ SAIFUL UMAM MENUTURKAN/ MENINJAU ILMU BUDAYA DENGAN SAINTEK/ SAINTEK SUDAH LEBIH MAJU DENGAN TEKNOLOGINYA/ SEDANGKAN ILMU KEBUDAYAAN MASIH MENGGUNAKAN TENAGA HUMANITIS DALAM PROSPEK KERJANYA// TERKAIT HAL TERSEBUT/ MAHASISWA TIDAK PERLU KHAWATIR DALAM MENGHADAPI INDUSTRI FOUR POINT ZERO// MASIH BANYAK PROSPEK PEKERJAAN YANG TIDAK DAPAT DIGANTIKAN OLEH ROBOT// DIRINYA MENAMBAHKAN/ FUNDAMENTAL DAN INOVASI DAPAT MENGUBAH SUATU SISTEM MASYARAKAT// MAHASISWA HARUS PINTAR MEMANFAATKAN TEKNOLOGI/ JANGAN SAMPAI TEKNOLOGI YANG MENGUASAINYA///

0 komentar:

Posting Komentar