Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Sabtu, 19 Desember 2020

METODE PEMBELAJARAN DI AFGANISTAN DAN INDONESIA DI TENGAH PANDEMI

UNTUK DISIARKAN : SENIN 21 DESEMBER 2020

REPORTER : MILLA ROSA


SITUASI PANDEMI MENJADI TANTANGAN BAGI KREATIVITAS INDIVIDU/ DALAM MENGGUNAKAN TEKNOLOGI UNTUK MENGEMBANGKAN DUNIA PENDIDIKAN// REKTOR I-A-I-N JEMBER/ PROFESOR BABUN SUHARTO MENGATAKAN/ PANDEMI -COVID-19 MENJADI PEMBELAJARAN BARU BAGI PERGURUAN TINGGI DI SELURUH DUNIA/ TUNTUK MENGKAJI PENYAMPAIAN PENDIDIKAN PADA MAHASISWA// HAL TERSEBUT MENJADI LATAR BELAKANG LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT L-P-2-M/ UIN JAKARTA MENGADAKAN WEBINAR INTERNASIONAL DENGAN TEMA/ ISLAMIC HIGHER EDUCATION AFTER THE COVID-19 PANDEMIC." PADA KAMIS MALAM KEMARIN//

NOOR EDUCATIONAL AND CAPACITY DEVELOPMENT NECDO- AFGHANISTAN/ FAZAL GHANI KAKAR MENJELASKAN/ DI AFGANISTAN/ MAYORITAS PENDIDIKAN BERKAITAN ERAT DENGAN ISLAM// BAIK PENDIDIKAN FORMAL MAUPUN INFORMAL// DALAM PENDIDIKAN ISLAM DIWAJIBKAN UNTUK MEMBACA AL-QURAN// SEDANGKAN PENDIDIKAN TRADISIONAL DIFOKUSKAN PADA HADIS/ TAFSIR/ DAN AKIDAH//

DEAN OF FACULTY OF SOCIAL SCIENCE/ KARDAN UNIVERSITY AFGANISTAN/ AHMAD KHALID HATAM MENGATAKAN/ KENDALA PENDIDIKAN AFGANISTAN SELAMA MASA PANDEMI/ YAKNI JARAK FISIK/ PEMBELAJARAN YANG TERPUTUS/ KURANGNYA PENGETAHUAN TENTANG INTERNET JUGA PLATFORM ONLINE/ DAN KONEKSI INTERNET YANG BURUK// DENGAN BEGITU/ PENGAJARAN DAN PENELITIAN SECARA DARING DAN TRADISIONAL MENADI PENDEKATAN SEBAGAI UPAYA PENANGANAN// DIRINYA MENGUNGKAPKAN/ AFGANISTAN JUGA MENCAMPUR METODE PEMBELAJARAN OUTCOME BASED EDUCATION OBE- DAN STUDENT CENTER LEARNING S-C-L// METODE TERSEBUT MEMUNGKINKAN SISWA BELAJAR LEBIH AKTIF/ MANDIRI/ DAN MENERAPKAN/ SERTA MEMAHAMI MATERI BELAJAR SESUAI DENGAN KEMAMPUAN INDIVIDU MASING-MASING//

REKTOR UIN- SUNAN KALIJAGA/ YOGYAKARTA/ PROFESOR. PHIL AL MAKIN MENGATAKAN/ PANDEMI -COVID- 19 BERPENGARUH PADA SEMANGAT MAHASISWA DALAM MENJALANI PERKULIAHAN// NAMUN/ PANDEMI MENJADI PEMBELAJARAN UNTUK KEDEPANNYA// CARA KOMUNIKASI YANG BARU DAN BERLATIH KEPEMIMPINAN SERTA MANAJEMEN WAKTU// PANDEMI MENGUJI MENTALITAS DAN KETABAHAN KITA///

0 komentar:

Posting Komentar