UNTUK DISIARKAN : RABU 02 DESEMBER 2020
REPORTER : MILLA ROSA
PERAYAAN PEMILIHAN UMUM –PEMILU- DI AMERIKA SERIKAT A-S MASIH TERASA// BAHKAN/ BANYAK HAL YANG DAPAT DIKAJI PASCA TERPILIHNYA JOE BIDEN// KERAMAIAN
PUBLIK MENGENAI HAL TERSEBBUT DISEBABKAN/ ADANYA DAMPAK YANG DITIMBULKAN DALAM ASPEK-ASPEK
KEHIDUPAN/ SEPERTI ISLAM// SEHUBUNG DENGAN HAL TERSEBUT/ LEMBAGA DAKWAH KAMPUS SYAHID L-D-K-S FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK –FISIP-/ MENGADAKAN DISKUSI PADA SENIN KEMARIN DENGAN TAJUK/ DINAMIKA POLITIK DUNIA: MENINJAU PEMILU
AMERIKA SERIKAT//
STAF HUMAS UNIT PELAYANAN TEKNIS U-P-T/ KEMENTERIAN PERHUBUNGAN –KEMENHUB- POLITEKNIK PELAYARAN SUMATERA BARAT/ MEISARAH MARSA MENGATAKAN/ URGENSI PEMILU A-S YAITU/ PEMILU TERSEBUT MENENTUKAN ARAH KEBIJAKAN PEMERINTAH A-S UNTUK MASYARAKATNYA/ TERLEBIH
MASYARAKAT MUSLIM YANG TINGGAL DI A-S// KEMUDIAN/ MENENTUKAN ARAH KEBIJAKAN HUBUNGAN DENGAN NEGARA-NEGARA LAIN/ TERLEBIH NEGARA YANG MAYORITAS PENDUDUKNYA UMAT MUSLIM// SARJANA HUBUNGAN INTERNASIONAL H-I –UIN- JAKARTA TERSEBUT MENAMBAHKAN/ DI MATA WARGA A-S/ JOE BIDEN LEBIH UNGGUL DENGAN JANJINYA TERHADAP UMAT MUSLIM YA/ SEPERTI TIDAK ADA LARANGAN PERJALANAN DARI NEGARA YANG
MAYORITAS MUSLIM/ MEMERANGI KEJAHATAN RAS BERBASIS KEAGAMAAN/ MEMASTIKAN SUARA MUSLIM TERDENGAR// NAMUN/ JOE BIDEN MELEGALKAN TINDAKAN ABORSI YANG DILARANG DALAM ISLAM//
CONTRACT IMMIGRATION OFFICER/ CONSULATE GEERAL OF THE REPUBLIC OF INDONESIA IN LOS ANGELES/ AHMAD HONEST QASHIDI MENYAMPAIKAN/ HADIRNYA KAMALA HARRIS SEBAGAI WAKIL JOE BIDEN/ MENJADI BUKTI BAHWA PEREMPUAN TIMUR TENGAH DAPAT BERKONTRIBUSI DI DUNIA POLITIK A-S// DIRINYA MENUTURKAN/ ASPEK YANG PERLU DITEKANKAN DALAM PEMILU TERSEBUT YAITU IMIGRASI/ MINORITAS/ DAN MUSLIM A-S// WARGA A-S TERSEBUT BERPENDAPAT/ KEMENANGAN JOE BIDEN SANGAT BERPENGARUH TERHADAP WARGA MUSLIM SETEMPAT// DIRINYA BERHARAP/ TIDAK ADA LAGI RASA PENGASINGAN DAN MUSLIM MENDAPAT RASA KEADILAN///
0 komentar:
Posting Komentar