Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 26 April 2022

CEGAH KEPADATAN JALUR MUDIK/ -KORLANTAS- BERLAKUKAN GANJIL – GENAP DI JALAN TOL

UNTUK DISIARKAN: RABU 27 APRIL 2022

REPORTER: FADHLAN ROBBANI

KORPS LALU LINTAS -KORLANTAS- POLRI AKAN MEMBERLAKUKAN SISTEM GANJIL GENAP TERHADAP KENDARAAN YANG MELINTAS DI SEJUMLAH TITIK JALAN TOL/ SELAMA MASA ARUS MUDIK LEBARAN// PERATURAN GANJIL GENAP DI JALAN TOL RENCANANYA AKAN BERLAKU MULAI KAMIS/ 28 APRIL 2022// DIKETAHUI/ ATURAN TERSEBUT BERTUJUAN MENCEGAH KEPADATAN PEMUDIK PADA PUNCAK ARUS MUDIK LEBARAN 2022//

MAHASISWA F-D-I-KOM/ JURUSAN JURNALISTIK/ SEMESTER DUA/ AHMAD FAUZAN AKBAR MENGATAKAN/ HAL TERSEBUT DIPASTIKAN DAPAT MENGURANGI KEPADATAN KENDARAAN DI JALAN/ SEPERTI PERATURAN GANJIL-GENAP YANG SEBELUMNYA SUDAH DI JALANKAN// PIHAK KEPOLISIAN LALU LINTAS DAN DINAS PERHUBUNGAN -DISHUB- TELAH MENGKAJI SEBELUM MENERAPKAN ATURAN TERSEBUT// NAMUN JIKA SISTEM GANJIL GENAP DIBERLAKUKAN SETIAP HARI/ MASYARAKAT AKAN MENGALAMI KESULITAN UNTUK MELAKUKAN MOBILISASI// DIRINYA MENAMBAHKAN/ LEBIH BAIK PERATURAN TERSEBUT DIBERLAKUKAN DI SEJUMLAH TITIK SAJA/ KARENA JIKA SEMUA TOL MELAKUKAN SKENARIO GANJIL-GENAP/ PENGENDARA PASTI AKAN MENGALAMI KESULITAN DAN LEBIH MEMBUTUHKAN WAKTU YANG CUKUP LAMA//

SALAH SEORANG YANG AKAN MELAKUKAN MUDIK/ SODIKIN MENGATAKAN/ PERATURAN TERSEBUT EFEKTIF DALAM JANGKA PENDEK/ TETAPI TIDAK UNTUK JANGKA PANJANG// TENTU KEBIJAKAN TERSEBUT MENJADI SALAH SATU ATURAN YANG SANGAT EFEKTIF UNTUK MENGURANGI KEPADATAN ARUS MUDIK AGAR SAMPAI PADA TUJUAN TEPAT PADA WAKTUNYA// SELAN ITU/ DAPAT MEMINIMALISISR TERJADINYA KECALAKAAN LALU LINTAS// MESKIPUN BEGITU/ ATURAN TERSEBUT LEBIH BAIK DITERAPKAN SETIAP HARI SELAMA WAKTU MUDIK// JIKA DIBERLAKUKAN HANYA PADA TANGGAL TERTENTU/ PEMUDIK DAPAT MEMILIH TANGGAL KEBERANGKATAN UNTUK MENGHINDARI ADANYA GANJIL GENAP///

0 komentar:

Posting Komentar