Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 11 Juni 2023

NILAI TUKAR RUPIAH MENGUAT 45 POIN DARI SEBELUMNYA

03.49 Posted by Newsroom rdk , No comments

UNTUK DISIARKAN: SENIN 12 JUNI 2023

REPORTER: MUHAMMAD RIZKI AULIA RAHMAN

POSISI NILAI TUKAR RUPIAH MENGUAT 45 POIN DARI SEBELUMNYA// NILAI TERSEBUT SETARA DENGAN NOL KOMA TIGA PERSEN PER DOLAR AMERIKA SERIKAT PADA JUMAT KEMARIN// NILAI TUKAR RUPIAH BERTENGGER PADA KISARAN 14.850 SAMPAI 14.950 RUPIAH//

MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS/ JURUSAN EKONOMI SYARIAH/ SEMESTER EMPAT/ DIAN SANDRA MENGATAKAN/ PENGUATAN NILAI RUPIAH YANG TERJADI AKAN BERDAMPAK BESAR JIKA NILAI RUPIAHNYA STABIL// HAL TERSEBUT MENGUNTUNGKAN NEGARA KARENA DEVISA YANG DIMILIKI NEGARA AKAN DENGAN JELAS MEMILIKI BENTUK ANGKA YANG LEBIH MEYAKINKAN// SELAIN HAL TERSEBUT/ IMPOR JUGA MURAH/ KETIKA NILAI RUPIAH MENINGKAT/ HARGA BARANG IMPOR CENDERUNG MENJADI LEBIH MURAH// HAL TERSEBUT BISA MENGUNTUNGKAN KONSUMEN DAN PERUSAHAAN YANG MENGIMPOR BAHAN BAKU ATAU BARANG JADI DARI LUAR NEGERI/ KARENA DAPAT MEMBELI LEBIH BANYAK DENGAN JUMLAH RUPIAH YANG SAMA// DIRINYA BERHARAP/ NILAI TUKAR RUPIAH SEMOGA BISA MENINGKAT LAGI/ AGAR MEMUDAHKAN MOBILITAS PERDAGANGAN/ MENGINGAT PELAKU KONSUMEN DI NEGARA INDONESIA TERMASUK TINGGI//

MAHASISWA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI/ JURUSAN AGRIBISNIS/ SEMESTER EMPAT/ RIZKY MAULANA MENUTURKAN/ MENGUATNYA NILAI RUPIAH MEMILIKI DAMPAK YANG MEMUDAHKAN NEGARA INDONESIA SENDIRI// NAMUN/ ADA BEBERAPA HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN/ SEPERTI DAPAT MENGURANGI DAYA SAING PRODUK EKSPOR INDONESIA DI PASAR INTERNASIONAL// SELAIN ITU/ PARA INVESTOR DALAM SEKTOR PERTANIAN MUNGKIN AKAN LEBIH CENDERUNG BERINVESTASI DI SEKTOR LAIN YANG LEBIH MENGUNTUNGKAN DALAM MATA UANG ASING// DIRINYA MENAMBAHKAN/ DENGAN DEMIKIAN PERTUMBUHAN EKONOMI DENGAN MENGUATNYA RUPIAH YANG STABIL JUGA AKAN MEMPENGARUHI PERTUMBUHAN EKONOMI DI INDONESIA///


0 komentar:

Posting Komentar