UNTUK DISIARKAN: KAMIS 28 MARET 2024
REPORTER: ASY SYIFA SALSABILA
DEWAN EKSEKUTIF MAHASISWA -DEMA- FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ SUKSES MENYELENGGARAKAN FESTIVAL RAMADHAN DAKWAH -FARADA-// ACARA TERSEBUT MENGUSUNG TEMA “WUJUDKAN KEBAIKAN/ MERAJUT PERSAUDARAAN DAN RAIH KEBERKAHAN DI BULAN SUCI RAMADHAN”/ DENGAN TUJUAN UNTUK MEMBANGUN DAN MENGASAH KEMAMPUAN MAHASISWA/ DALAM BERBAGAI BIDANG// KEGIATAN DILAKSANAKAN PADA SELASA KEMARIN/ DI TAMAN DAKWAH GEDUNG F-D-I-KOM//
KETUA PELAKSANA -FARADA-/ IKHSAN NAJA AKBARY MENJELASKAN/ -FARADA- BERLANGSUNG SELAMA DUA HARI/ SEJAK SELASA KEMARIN// KOMPETISI YANG DIADAKAN DIDALAMNYA ANTARA LAIN LOMBA CERDAS CERMAT/ CERAMAH/ DAN MUSABAQOH HIFZIL QUR'AN M-T-Q// KOMPETISI TERSEBUT DIHARAPKAN DAPAT MENDUKUNG KEMAMPUAN SOFT SKILL/ TERUTAMA KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING// PERLOMBAAN DISAMBUT BAIK OLEH MAHASISWA/ ANTUSIASME YANG TINGGI JUGA DAPAT DILIHAT DARI BANYAKNYA PENDAFTAR// DIRINYA MENAMBAHKAN/ KENDALA ACARA YANG DIHADAPI YAITU KURANGNYA JUMLAH PANITIA/ SEHINGGA MEMPENGARUHI KINERJA DIDALAMNYA//
PESERTA -FARADA-/ SITI AULIA ZAHRA MENGATAKAN/ KEGIATAN -FARADA- MEMBERIKAN PENGALAMAN DAN WAWASAN YANG LUAS TERKAIT ILMU KEISLAMAN// -FARADA- JUGA MELATIH DAN MENGEMBANGKAN BAKAT MAHASISWA/ TERUTAMA KEMAMPUAN BERBICARA DI DEPAN UMUM// PERLOMBAAN DIPROMOSIKAN MELALUI MEDIA SOSIAL/ DAN DIKEMAS SECARA MENARIK// SEHINGGA DAPAT MENGGAET BANYAK PESERTA LOMBA// NAMUN SAYANGNYA/ TATA KELOLA ACARA BELUM TERSUSUN DENGAN DETAIL DAN SISTEMATIS/ SEHINGGA HARUS MENJADI EVALUASI UNTUK KEDEPANNYA///
0 komentar:
Posting Komentar