Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 21 Maret 2024

LARANGAN UMRAH LEBIH DARI SEKALI TUAI KONTROVERSI

UNTUK DISIARKAN: JUMAT 22 MARET 2024

REPORTER: KEYZAR DEVARIO 

ARAB SAUDI TEGASKAN  LARANGAN IBADAH UMRAH LEBIH DARI SEKALI/ SELAMA BULAN RAMADHAN BERLANGSUNG// TUJUANNNYA/ UNTUK MENGURANGI MASSA YANG MELONJAK SELAMA BULAN RAMADHAN/ SERTA BERBAGI KESEMPATAN UMRAH BAGI SIAPAPUN YANG BELUM MENJALANKANNYA// 

MAHASISWA FAKULTAS USHULUDDIN F-U/ JURUSAN ILMU HADITS -ILHA-/ SEMESTER ENAM/ AHMAD RIZKI SAPUTRA MENUTURKAN/ DIRINYA  KURANG SETUJU TERHADAP KEBIJAKAN TERSEBUT// SEHARUSNYA ARAB SAUDI MAMPU MENGAMBIL POTENSI SEKTOR PARIWISATA MELALUI IBADAH UMRAH TANPA BATAS// HAL YANG SEHARUSNYA DILAKUKAN GUNA MENANGGULANGI PERMASALAHAN TERSEBUT YAKNI/  MELAKUKAN SURVEI DAN PENINJAUAN KEMBALI/ AGAR KEGIATAN IBADAH UMRAH DAPAT DILAKUKAN TANPA ADANYA BATASAN//

MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ JURUSAN MANAJEMEN DAKWAH M-D/ SEMESTER EMPAT/ RIFKI MAULANA MENANGGAPI/  PEMBATASAN KUOTA IBADAH UMRAH MEMBERIKAN PELUANG DAN KESEMPATAN BAGI SIAPAPUN YANG BELUM PERNAH MENJALANKANNYA// PEMBATASAN TERSEBUT JUGA DAPAT MENGURANGI POTENSI JATUHNYA KORBAN JIWA AKIBAT DESAKAN MASSA YANG MELONJAK// DIRINYA BERHARAP/ PEMBATASAN KUOTA IBADAH UMRAH MENJADI  ALTERNATIF TERBAIK/ DALAM PEMERATAAN IBADAH UMRAH///

0 komentar:

Posting Komentar