UNTUK
DISIARKAN : KAMIS, 23 MEI 2013
REPORTER :
AZMY AZIS
PENYANYI
ASAL AMERIKA/ KEITH MARTIN BARU MENGUNJUNGI UIN JAKARTA KHUSUSNYA AMERICAN
CORNER YANG BERADA DI PERPUSTAKAAN UTAMA-PU/ PADA HARI RABU KEMARIN JAM 08.30//
KEDATANGANNYA MENGEJUTKAN PARA PESERTA MEET AND GREET TERSEBUT// PESERTA MEET AND GREET TERSEBUT TERBATAS/
HANYA DIKUNJUNGI OLEH MAHASISWA SEMESTER
DUA DARI JURUSAN JURNALISTIK DAN JURUSAN FISIKA// SEBELUMNYA MEREKA SAMA SEKALI
TIDAK MENGETAHUI KEDATANGAN KEITH MARTIN/ MEREKA HANYA DIBERITAHUKAN OLEH DOSEN
BAHASA INGGRIS/ BU ULFA ANDAYANI UNTUK BELAJAR DI AMERICAN CORNER//
SEKERTARIS
AMERICAN CORNER/ ULFA ANDAYANI M.HUM MENGATAKAN KUNJUNGAN INI ADALAH SALAH SATU
PROGRAM AMERICAN CORNER SEBAGAIMANA FUNGSI DARI AMERICAN CORNER ADALAH UNTUK
MENSOSIALISASIKAN KEBUDAYAAN AMERIKA UNTUK WARGA UIN MAUPUN DI LUAR KAMPUS
UIN// SELAIN MEET AND GREET ADA PULA
PROGRAM PUBLIC SPEAKING ATAUPUN SEMINAR YANG NARASUMBERNYA SENDIRI ADALAH
SUMBER TERPERCAYA YANG DIDATANGKAN LANGSUNG OLEH LEMBAGA YANG BEKERJA SAMA
DENGAN AMERICAN CORNER YAITU U-S
EMBASSY UNIVERSITY AMERICA//
KARENA TEMA DALAM ACARA INI ADALAH
MULTICULTURALISM/ MAKA KEITH
MARTIN DENGAN MENJADI NARASUMBER YANG MENJELASKAN SEBUAH SENI ADALAH
BAGIAN DARI SOSIAL BUDAYA AMERIKA DAN KEITH MARTIN ADALAH SEORANG PENYANYI
AMERIKA MULTI RAS/ DAN KEBERADAANNYA DAPAT DITERIMA OLEH WARGA AMERIKA/ LALU
BERUNTUNGNYA ADALAH IA SEDANG BERKUNJUNG KE INDONESIA/ JADI KESEMPATAN ITU
DIMANFAATKAN UNTUK KEGIATAN SHARING INI//
SALAH
SATU MAHASISWI JURUSAN FISIKA/ GAYATRI WISIK MENGATAKAN DIA SANGAT TERKEJUT
DENGAN KEDATANGAN KEITH MARTIN// DIA
TIDAK MENYANGKA AKAN BERTEMU DENGAN PENYANYI TERKENAL SEPERTI KEITH MARTIN// GAYATRI JUGA BERHARAP SEMOGA KEGIATAN INI BISA TERUS BERLANGSUNG UNTUK PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS MAHASISWA///
0 komentar:
Posting Komentar