Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 30 September 2014

Perkuliahan Mahasiswa PUSBANGSITEK Telah di Mulai

Untuk disiarkan          : Rabu 1 Oktober 2014
Reporter                      : Aldinah Rosmi

Kegiatan perkuliahan mahasiswa STIE Ahmad Dahlan Jakarta yang bekerja sama dengan Pusat Pengembangan Sains dan Teknologi (PUSBANGSITEK) sudah berlangsung sejak senin kemarin, di gedung pusat pengembangan bahasa UIN Jakarta, dengan jadwal mata kuliah sementara. Ada 20 mahasiswa di angkatan kedua ini, yakni 13 orang perempuan dan tujuh orang laki-laki.

Menurut mahasiswi PUSBANGSITEK jurusan Manajemen Bisnis Syariah semester satu,  Nur Aisyah, mengatakan, sebenarnya Aisyah tidak terlalu minat dan belum nyaman kuliah di program ini, tetapi tergantung teman-temannya asik atau tidak. Aisyah menambahkan, belum begitu tahu tempat-tempat di kampus UIN Jakarta.


Sementara itu, menurut Putri Dwi Wahyuni yang juga mahasiswi PUSBANGITEK, menuturkan, kesan pertama di hari pertama kuliah yaitu merasa pusing dengan banyaknya tugas yang bertubi-tubi. Putri juga menjelaskan untuk satu minggu ini perkuliahan masih berlangsung di gedung  UIN Jakarta, namun nantinya ada dua mata kuliah yang pengampunya merupakan dosen STIE Ahmad Dahlan Jakarta, sehingga perkuliahan dilaksanakan di sana.

0 komentar:

Posting Komentar