Untuk Disiarkan : Rabu 7 Januari 2015
Reporter : M. Nurman Novian
UIN
Jakarta tengah mengadakan persiapan
serah terima jabatan Rektor UIN Jakarta periode 2015-2019. Acara yang bertemakan “Persiapan Serah Terima
Jabatan dan Lepas Sambut Rektor
UIN Jakarta” merupakan ceremony (dibaca : seremoni) sakral yang
ditunggu-tunggu, dimana jabatan Prof. Dr. Komarudin Hidayat sebagai rektor akan
tergantikan oleh Prof.
Dr. Dede Rosyada MA.
Staff
Information Center,
Syamsudin,
mengatakan, acara ini akan digelar di Auditorium Harun Nasution UIN Jakarta
pada hari ini
dari jam 11.00-12.00. Mahasiswa Fakultas
Syariah dan Hukum (FSH), Agung Laksono, mengatakan, semoga ini menjadi langkah awal Prof. Dr. Dede Rosyada MA untuk
membawa UIN Jakarta sebagai kampus
internasional yang mencetak lulusan berkapabilitas
tinggi dan berintegritas, mampu bersaing di Asean Economic Community, serta bisa mengemban amanah
yang diberikan dan manfaat bagi kemaslahatan umat.
0 komentar:
Posting Komentar