Untuk Disisarkan : Rabu 24 Juni 2015
Reporter : Siti Aisyah
Kemarin, telah
digelar pelaksanaan Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN)
yang bertempat di UIN Jakarta. Banyak calon mahasiswa yang mengiuti tes ini, yang
berasal dari luar Ciputat. Ujian yang digelar pada saat puasa ini tak
menyurutkan semangat peserta untuk mengikutinya.
Salah satu peserta
ujian yang berasal dari MA Al-Mua’wannah
Bekasi, Lulu Ramadhana, mengatakan, walau digelar saat puasa, ujian ini tidak
sedikitpun mengurangi semangatnya, karena Lulu berharap banyak dari jalur tes
ini. Lulu juga menambahkan, ujian tidak terlalu sulit, karena lulu sudah yakin
dalam mengerjakan soal, dan berharap sukses dalam hasilnya nanti.
Peserta lainnya,
Muhammad Aziz Nugroho, yang berasal dari SMA PGRI Bekasi, mengatakan, soal-soal
yang diujikan cukup sulit karena banyak bahasan agama yang kurang Aziz pahami. Namun, untuk soal lainnya Aziz
menjawab dengan yakin. Aziz juga menambahkan, jalur UM-PTKIN ini adalah salah
satu jalur yang Aziz pilih setelah SBMPTN, dan berharap bisa lulus ke
Universitas yang dipilihnya yaitu UIN Jakarta.
0 komentar:
Posting Komentar