Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Senin, 07 Oktober 2019

MAHASISWA PENDIDIKAN KIMIA RAIH JUARA SATU VLOG COMPETITION TINGKAT NASIONAL

10.45 Posted by Newsroom rdk No comments

UNTUK DISIARKAN : SELASA 8 OKTOBER 2019
REPORTER : HILYAH AFIFAH

DIREKTORAT JENDERAL PERUBAHAN IKLIM KEMENTERIAN LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN K-L-H-K/ REPUBLIK INDONESIA R-I/ MENGADAKAN KEGIATAN FESTIVAL IKLIM 2019/ PADA RABU SAMPAI KAMIS DUA SAMPAI EMPAT OKTOBER LALU/ DI GEDUNG MANGGALA WANABAKTI K-L-H-K// MAHASISWA PENDIDIKAN KIMIA/ DIMAS RYANDI PRASETYO DAN NURUL IMAN/ MERAIH JUARA SATU PADA SALAH SATU RANGKAIAN ACARA YAITU/ VLOG COMPETITION DENGAN TEMA/ "CHANGE FOR CLIMATE"//

DIMAS RYANDI PRASETYO MENGATAKAN/ TEMA VLOG CLIMATE'S CHANGED/ TERINSPIRASI DARI PERTANYAAN APA YANG DAPAT DILAKUKAN UNTUK MENGURANGI EMISI KARBON/ YANG MENYEBABKAN PENINGKATAN GAS RUMAH KACA YANG NANTINYA AKAN MENYEBABKAN EFEK RUMAH KACA DAN PEMANASAN GLOBAL// PEMBAHASAN DIFOKUSKAN UNTUK MENGHADAPI PERUBAHAN IKLIM DIANTARANYA/ MENGGUNAKAN TRANSPORTASI UMUM/ CERMAT DALAM MENGGUNAKAN ALAT ELEKTRONIK/ MENGURANGI PERNGGUNAAN PLASTIK/ DAN MENANAM POHON DISEKITAR RUMAH// DIRINYA MENJELASKAN/ SELAIN TIPS SEDERHANA/ KAMI JUGA MENYERTAKAN VIDEO MENGENAI UPAYA YANG TELAH DILAKUKAN PEMERINTAH INDONESIA DALAM MENGHADAPI PERUBAHAN IKLIM/ SALAH SATUNYA KEGIATAN PROGRAM KAMPUNG IKLIM//

NURUL IMAN MENGATAKAN/ SELAIN BERTEMA CLIMATE'S CHANGED/ VIDIO TERSEBUT JUGA BERTEMA LIFESTYLE SHOULD BE CHANGED// DIRINYA BERHARAP/ DALAM MENGHADAPI PERUBAHAN IKLIM TERSEBUT/ SELURUH MASYARAKAT SECARA GLOBAL BERKONTRIBUSI UNTUK MENJAGA BUMI DAN LINGKUNGAN// DAN SALAH SATU YANG BISA DILAKUKAN ADALAH/ DENGAN MENGAJAK MASYARAKAT MELALUI IDE-IDE KREATIF YANG MUDAH DITERIMA SEPERTI VLOG/ DAN MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH DALAM MENGHADAPI PERUBAHAN IKLIM SAAT INI///

0 komentar:

Posting Komentar