UNTUK DISIARKAN: JUMAT 7 MEI 2021
REPORTER: VANIA FEBRIANA FRISKANDIAR
TERORISME YANG KERAP HADIR DI BERBAGAI WILAYAH MENIMBULKAN KERESAHAN BAGI BANYAK PIHAK// PERAN MASYARAKAT/ APARAT/ BAHKAN PEMERINTAH JUGA DIBUTUHKAN DALAM UPAYA PEMBERANTASAN TERORISME// PUSAT STUDI –UIN- JAKARTA MENGGELAR WEBINAR YANG BERTEMAKAN “PEMBERDAYAAN MASYARAKAT UNTUK MELAWAN PAHAM TERORIS” PADA SELASA KEMARIN YANG DIGELAR MELALUI ZOOM//
AHLI PAHAM TERORIS –UIN- JAKARTA SEKALIGUS PENELITI AHLI CENTER DAYA DAMAI/ USMAN ISMAIL MENGATAKAN/ RADIKALISME YANG SEKARANG TERSEBAR DI BELAHAN DUNIA TERBAGI MENJADI DUA/ YAITU RADIKALISME AGAMA DAN SEKULER// FENOMENA RADIKALISME AGAMA DAPAT TERJADI PADA AGAMA APAPUN// HAL ITU DISEBABKAN OLEH/ RADIKALISME AGAMA YANG BERBASIS PADA DOKTRIN KEAGAMAAN BERDASARKAN PEMAHAMAN LITERAL TERHADAP SUMBER AGAMA// SELAIN ITU/ RADIKALISME AGAMA JUGA DISEBABKAN OLEH KONFLIK SOSIAL YANG MENIMBULKAN KEKERASAN HORIZONTAL MAUPUN VERTIKAL// SEHINGGA/ ITU YANG DAPAT MENGANTARKAN RADIKALISME KEPADA SEBUAH AKSI YANG BERNAMA TERORISME//
WAKIL DEKAN FAKULTAS PSIKOLOGI F-PSI –UIN- JAKARTA/ DOKTOR GAZI MENUTURKAN/ MENGUTIP SEBUAH KALIMAT DARI HOFFMAN B DALAM BUKU “INSIDE TERRORISM”/ YAITU TERORIS MERUPAKAN UPAYA YANG DILAKUKAN SECARA SENGAJA/ UNTUK MENCIPTAKAN RASA KETAKUKAN MELALUI KEKERASAN ATAU ANCAMAN KEKERASAN DALAM MENGURAI PERUBAHAN POLITIK// PENYEBAB AWAL SESEORANG DAPAT MENJADI TERORIS BIASANYA AKIBAT KECEMASAN YANG TIMBUL PADA DIRI SESEORANG DALAM MELIHAT SITUASI EKONOMI PRIBADI/ KEBUTUHAN DASAR SESEORANG/ DAN MENJALIN JARINGAN-JARINGAN TERTENTU///
0 komentar:
Posting Komentar