UNTUK DISIARKAN: SELASA 6 JULI 2021
REPORTER: JUVA SALMA CHOTIKA
DI TENGAH PANDEMI CORONA VIRUS DISEASE 2019 -COVID- 19/ SERING TERDENGAR ISU TIDAK BENAR YANG BEREDAR DI TENGAH MASYARAKAT MELALUI MEDIA SOSIAL ATAU GRUP WHATSAPP TERKAIT -COVID- 19// BEREDARNYA BERITA HOAX TERSEBUT/ TENTUNYA MEMICU TANGGAPAN YANG SALAH PADA MASYARAKAT DALAM MENYIKAPI -COVID- 19//
KETUA DEWAN EKSEKUTIF MAHASISWA –DEMA- FAKULTAS PSIKOLOGI F-PSI/ HARIS MUNANDAR MENYAMPAIKAN/ TERDAPAT FAKTOR PSIKOLOGIS YANG MEMENGARUHI MASYARAKAT DALAM MENDAPATKAN INFORMASI SECARA CEPAT/ AGAR TIDAK TERTINGGAL PADA BERITA YANG BEREDAR/ DAN LANGSUNG MENYEBARLUASKAN BERITA TERSEBUT TANPA MENCARI TAHU KEBENARANNYA TERLEBIH DAHULU// SALAH SATU FAKTORNYA/ YAKNI SEBUAH KETERTARIKAN DAN FANATIK TERHADAP SESUATU GOLONGAN/ KELOMPOK/ MAUPUN SOSOK INDIVIDU YANG DIPERCAYAI MASYARAKAT// SELAIN ITU/ BANYAKNYA BERITA HOAX/ MAKA DIPERLUKAN EDUKASI LEBIH SPESIFIKASI UNTUK MENDETAILKAN FAKTOR PSIKOLOGIS APA YANG MEMENGARUHI BERITA HOAX TERSEBUT//
KEPALA DEPARTEMEN KOMUNIKASI DAN INFORMASI/ HIMPUNAN MAHASISWA PROGRAM STUDI H-M-P-S KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM K-P-I/ DIMAS RAIHAN HIDAYAT MENYAMPAIKAN/ PENYEBARAN BERITA HOAX YANG TERUS BEREDAR TENTU MENGGANGU KALANGAN MASYARAKAT YANG DAPAT MENIMBULKAN KERESAHAN// KARENA/ MASYARAKAT TERSEBUT LEBIH MEMPERCAYAI BERITA YANG BELUM PASTI KEBENARANNYA DIBANDINGKAN BERITA DARI PEMERINTAH// OLEH KARENA ITU/ DIPERLUKAN SIKAP CERMAT DAN KRITISI DALAM MEMILIH INFORMASI YANG BEREDAR DI MEDIA SOSIAL// DIRINYA MENAMBAHKAN/ PEMERINTAHAN TELAH MENYEDIAKAN BEBERAPA PLATFROM BERITA/ YANG BERTUJUAN AGAR MASYARAKAT MENDAPATKAN BERITA YANG TERPERCAYA// SEHINGGA/ PERLU UNTUK KESADARAN PADA DIRI MASYARAKAT UNTUK TIDAK MENYEBARLUASKAN BERITA YANG BELUM TENTU KEBENARANNYA///
0 komentar:
Posting Komentar