Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Senin, 18 April 2022

HEMAT A-P-B-N: PEMERINTAH RENCANA KENAIKAN HARGA LISTRIK/ GAS DAN PERTALITE

14.21 Posted by Newsroom rdk , No comments

UNTUK DISIARKAN: SELASA 19 APRIL 2022

REPORTER: NAZWA RIZQIA KAMILA

MENGINGAT KONFLIK RUSIA DAN UKRAINA MEMBUAT HARGA MINYAK MENTAH SEDUNIA DAN HARGA BAHAN BAKAR FOSIL MENGALAMI KENAIKAN/ PADA 14 APRIL 2022 KEMARIN/ MENTERI ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL E-S-D-M/ ARIFIN TASRIF BERENCANA MENAIKKAN HARGA SEJUMLAH KOMODITAS ENERGI DI LEVEL KONSUMEN/ SEPERTI TARIF DASAR LISTRIK/ B-B-M/ PERTALITE/ HINGGA GAS ELPIGI TIGA KG// KENAIKAN HARGA TERSEBUT MERUPAKAN UPAYA PEMERINTAH DEMI MENGHEMAT ANGGARAN PENDAPATAN BELANJA NEGARA A-P-B-N//

MAHASISWA FAKULTAS EONOMI DAN BISNIS F-E-B/ JURUSAN EKONOMI SYARIAH SEMESTER ENAM/ JASMIN AMIRA YUVIANTI MENGATAKAN/ HAL TERSEBUT SANGATLAH  TIDAK MASUK AKAL DAN TIDAK DAPAT DISETUJUI OLEH MASYARAKAT BIASA// BAGAIMANA NASIB MASYARAKAT MENENGAH KEBAWAH JIKA SEMUA BAHAN-BAHAN KEBUTUHAN POKOK NAIK// DARI SUDUT PANDANG MASYARAKAT BIASA/ HAL TERSEBUT AKAN MEMPERBURUK DAYA BELI MASYARAKAT DISEGALA ASPEK PEREKONOMIAN/ KENAIKAN LISTRIK/ GAS/ DAN BENSIN AKAN MEMBUAT BANYAK MASYARAKAT KESULITAN UNTUK MENGKOORDINASI KEBUTUHANNYA// DIRINYA BERHARAP/ PEMERINTAH DAPAT MENGELUARKAN KEBIJAKAN-KEBIJAKAN YANG TEPAT SASARAN UNTUK MELINDUNGI MASYARAKAT MENENGAH KEBAWAH BUKAN HANYA UNTUK KEPENTINGAN ELITE SEMATA// SELAIN ITU/  MASYARAKAT JUGA TIDAK BOLEH ACUH DAN SELALU MENGAWASI SETIAP KEBIJAKAN YANG DIKELUARKAN OLEH PEMERINTAH DENGAN BIJAK//

MAHASISWA F-D-I-KOM/ JURUSAN KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM K-P-I/ SEMESTER EMPAT/ GELVI ANES MENGATAKAN/ KEBIJAKAN YANG DIRENCANAKAN PEMERINTAH TENTU TIDAK EFISIEN/ JIKA SEJUMLAH HARGA TERSEBUT NAIK KARENA ALASAN PENGARUH KENAIKAN HARGA MINYAK MENTAH// NEGARA INDONESIA YANG KAYA AKAN SUMBER SEBAGAI PENGHASIL DAN PENYUPLAI MINYAK TERBESAR/ SEHARUSNYA DAPAT MENCIPTAKAN KESTABILAN DI MASYARAKAT// DIRINYA MENAMBAHKAN/ JIKA KEBIJAKAN TETAP DILAKUKAN/ MAKA DEMO AKSI MAHASISWA YANG TELAH DILAKUKAN AKAN SIA-SIA/ HAL TERSEBUT MENUNJUKAN BAHWA ASPIRASI DARI MAHASIWA TIDAK DIDENGARKAN OLEH PEMERINTAH/ YANG AKAN MENYULUT AMARAH PARA MAHASISWA DAN MASYARAKAT///

0 komentar:

Posting Komentar