Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 01 Agustus 2023

HADAPI DAMPAK EL NINO/ PEMERINTAH PASTIKAN STOK PANGAN AMAN

17.49 Posted by Newsroom rdk , No comments

UNTUK DISIARKAN: RABU 2 AGUSTUS 2023

REPORTER: NIKITA EARLENE SALSABILA

GUNA MENGHADAPI DAMPAK DARI FENOMENA EL NINO/ PEMERINTAH BERSAMA DINAS KETAHANAN PANGAN/ KELAUTAN DAN PERTANIAN K-P-K-P PASTIKAN STOK PANGAN AMAN// SUMBER PANGAN YANG MASUK UMUMNYA BERASAL DARI DAERAH PENYANGGAH/ TAPI PEMERINTAH TELAH BEKERJA SAMA DALAM PENGADAAN STOK PANGAN// KEBUTUHAN PANGAN DINILAI AMAN/ KARENA JAKARTA MEMILIKI 414 HEKTAR LAHAN SAWAH YANG DAPAT DIGUNAKAN UNTUK MEMBANTU PENYEDIAAN PANGAN//

MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS/ JURUSAN AKUNTANSI/ SEMESTER DELAPAN/ MUHAMMAD AL HAFIZH MENGUNGKAPKAN/ DINAS K-P-K-P PERLU MEMASTIKAN STOK PANGAN SECARA BERKALA// SEBAB/ AKAN BERDAMPAK PADA GAGALNYA PANEN AKIBAT IKLIM YANG BERUBAH/ SEHINGGA TERJADI KEKURANGAN STOK PANGAN// DENGAN DAMPAK TERSEBUT/ PEMERINTAH HARUS MEMPERSIAPKAN STOK PANGAN SEDINI MUNGKIN/ AGAR TIDAK TERJADI KELANGKAAN// MASYARAKAT DIMINTA UNTUK TETAP SIAP DAN TERUS MENGIKUTI ARAHAN DARI PEMERINTAH SETEMPAT// DENGAN BEGITU/ PEMERINTAH DINILAI SUDAH CUKUP BAIK DALAM MENGHADAPI FENOMENA TERSEBUT//

MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI/ JURUSAN KESEJAHTERAAN SOSIAL -KESOS-/ SEMESTER EMPAT/ MUHAMMAD DIMAS ABIMANYU MENJELASKAN/ PEMERINTAH PERLU MELAKUKAN ANTISIPASI/ SERTA MEMBUAT BERBAGAI MACAM JALAN ALTERNATIF UNTUK MENCEGAH DAMPAK EL NINO/ YAITU KELAPARAN HINGGA KEKERINGAN// MASYARAKAT DIANJURKAN UNTUK IKUT MENANAM BEBERAPA TANAMAN/ GUNA MENGANTISIPASI DAMPAK/ YANG DIMULAI DARI DIRI SENDIRI// DIRINYA BERHARAP/ PEMERINTAH DAPAT MEMANTAU STOK PANGAN SECARA BERKALA/ SERTA TERUS MENYEIMBANGKAN STOK AGAR TIDAK TERJADI LONJAKAN HARGA/ KHUSUSNYA BAHAN POKOK///


0 komentar:

Posting Komentar