Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 05 Desember 2024

K-A-I WISATA HADIRKAN KERETA JAVA PRIORITY/ UNTUK LIBURAN AKHIR TAHUN

08.53 Posted by Newsroom rdk , No comments

UNTUK DISIARKAN: JUMAT 6 DESEMBER 2024

REPORTER: AZARIA SUCI FERNANDA

KERETA API PARIWISATA K-A-I WISATA/ MELUNCURKAN LAYANAN KERETA MEWAH BERNAMA JAVA PRIORITY/ KHUSUS UNTUK PERIODE NATAL DAN TAHUN BARU// KERETA TERSEBUT/ AKAN MELAYANI RUTE JAKARTA-YOGYAKARTA PULANG PERGI// DIREKTUR UTAMA K-A-I WISATA/ HENDY HELMY MENJELASKAN/ KERETA JAVA PRIORITY DILENGKAPI DENGAN BERBAGAI FASILITAS PREMIUM// SEPERTI KERETA MAKAN/ KERETA KELAS IMPERIAL/ DAN KERETA PRIORITAS//

MAHASISWA FAKULTAS USHULUDDIN F-U/ JURUSAN MAGISTER ILMU AL QUR’AN DAN TAFSIR I-A-T/ SEMESTER TIGA/ SALWA SALSABIL NABILAH MENUTURKAN APRESIASINYA/ TERHADAP FASILITAS SEPERTI MEJA LIPAT DAN SOKET LISTRIK/ DI SETIAP KURSI// DIRINYA BERHARAP/ JUMLAH PENUMPANG DAPAT SELALU TERKONTROL UNTUK MENJAGA KENYAMANAN BERSAMA//

MAHASISWA FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN F-I-T-K/ JURUSAN PENDIDIKAN MATEMATIKA/ SEMESTER TIGA/ AFSAH ATHIFA MENUTURKAN/ KEHADIRAN KERETA JAVA PRIORITY/ MEMBERIKAN ALTERNATIF TRANSPORTASI YANG NYAMAN BAGI MASYARAKAT/ TERUTAMA BAGI YANG TIDAK MEMILIKI KENDARAAN PRIBADI// DIRINYA BERHARAP/ LAYANAN TERSEBUT DAPAT MENDORONG PERTUMBUHAN PARIWISATA DI PULAU JAWA/ DAN MENGURANGI KEMACETAN LALU LINTAS///

0 komentar:

Posting Komentar