REPORTER : EGY GIANA S
UNTUK DISIARKAN :
SENIN, 27 JANUARI 2014
SAAT INI/ HUJAN MASIH SAJA TURUN DAN
MEMBUAT BANJIR DI DAERAH-DAERAH/ SEHINGGA MEMBUAT MASYARAKAT TURUT SERTA DALAM
MEMBANTU PARA KORBAN BANJIR// SEPERTI HALNYA MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH
JAKARTA / FAKULTAS SYARIAH HUKUM ANGKATAN 2011 / JUM’AT KEMARIN MENGUMPULKAN
DANA UNTUK PARA KORBAN BANJIR YANG TINGGAL DI KAMPUNG PULO JAKARTA TIMUR/
DENGAN MENDIRIKAN POSKO DANA DI JL. RAYA KAMPUNG UTAN/ TEPAT DIPERTIGAAN DEPAN
GARDU KAMPUS PASCA SARJANA UIN JAKARTA// BUKAN POSKO INI SAJA YANG BERDIRI
UNTUK MENGGALANG DANA KORBAN BANJIR/ TAPI MASIH ADA JUGA POSKO LAIN SEPERTI
DIDEPAN STEI AHMAD DAHLAN/ BINTARO / DAN PASAR REBO – JAKARTA TIMUR// DI SETIAP
POSKO YANG BERDIRI / ADA SEKITAR TUJUH BELAS MAHASISWA YANG DITUGASKAN UNTUK
PENGGALANGAN DANA INI// ORGANISASI INI DIBUAT DAN DITUGASKAN / DEMI MEMBANTU
PARA KORBAN BANJIR YANG TINGGAL DI KAMPUNG PULO/ KARENA SAMPAI SAAT INI KORBAN
BANJIR MASIH BANYAK MEMBUTUHKAN BANTUAN / SEPERTI PAMPERS DAN PEMBALUT WANITA
YANG SEKALI PAKAI/ SERTA MAKANAN DAN MINUMAN//
MENURUT SALAH SATU ANGGOTA
PENGGALANG DANA/ MAHASISWA FSH / SEMESTER LIMA / MUHAMMAD FIKRI / YANG DITEMUI
JUM’AT KEMARIN MENGATAKAN/ KEGIATAN SOSIAL INI SUDAH BERJALAN LIMA HARI DAN DIBERIKAN
PADA HARI MINGGU KEMARIN// DARI AWAL KEGIATAN SOSIAL INI DIJALANKAN SAMPAI
JUM’AT KEMARIN/ DANA YANG SUDAH TERKUMPUL SEKITAR DUA JUTA LEBIH/ JIKA DISATUKAN
DENGAN POSKO-POSKO YANG LAIN// MENURUT YANTO/ SALAH SATU ANGGOTA PENGGALANG
DANA/ MAHASISWA FSH SEMESTER LIMA/ YANG DITEMUI JUM’AT KEMARIN MENGATAKAN/ DIA MEMILIH
LOKASI TEPAT DIPERTIGAAN JALAN. RAYA KAMPUNG UTAN INI / KARENA MENURUTNYA
LOKASI INI SANGAT STRATEGIS// WALAUPUN KEHUJANAN/ TAPI DENGAN TEKAD YANG KUAT
DIA DAN REKAN-REKANNYA MASIH BERSEMANGAT UNTUK MENJALANKAN KEGIATAN INI// DAN
DIA JUGA BERHARAP/ SEMOGA DI HARI H NANTI DANA YANG DIKUMPULKAN BISA LEBIH DARI
YANG DIHARAPKAN SEBELUMNYA/ DAN SEMOGA DENGAN ADANYA KEGIATAN INI/ BISA MEMBERIKAN
PELAJARAN BARU KEPADA MASYARAKAT KHUSUSNYA MAHASISWA/ BAHWA MANUSIA TIDAK
SELAMANYA HIDUP AMAN DAN BAHAGIA/ SERTA SEMOGA MERINGANKAN BEBAN PARA KORBAN
BANJIR/ KHUSUSNYA DI DAERAH KAMPUNG PULO NJAKARTA TIMUR///
0 komentar:
Posting Komentar