Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 22 Oktober 2019

RANGKAIAN C-B-X 2019: TALKSHOW HOW TO BE A GOOD PRESENTER BERSAMA ANISHA DASUKI

11.37 Posted by Newsroom rdk , No comments


UNTUK DISIARKAN : RABU 23 OKTOBER 2019
REPORTER : ANISA KHAIRANI

ADA BANYAK TAHAP YANG HARUS DILALUI UNTUK MENJADI PRESENTER YANG BAIK/ HAL TERSEBUT DIUNGKAPKAN OLEH PRESENTER DAN PRODUSER INEWS TV/ ANISHA DASUKI PADA ACARA SEMINAR YANG BERTAJUK/ HOW TO BE A GOOD NEWS PRESENTER”// ACARA TERSEBUT DISELENGGARAKAN OLEH DAKWAH KOMUNIKASI TV D-N-K T-V/ DI TEATER LANTAI DUA AQIB SUMINTO/ GEDUNG FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI F-D-I-KOM UIN JAKARTA/ PADA SELASA 22 OKTOBER KEMARIN//

WAKIL REKTOR BIDANG KERJA SAMA/ ANDI FAISAL BAKTI MENJELASKAN/ ADA BEBERAPA CARA DAN TIPS UNTUK MENJADI SEORANG JURNALIS DAN PRESENTER YANG BAIK// PERTAMA/ MENTAL AGILITY/ YAITU KECERDASAN SEORANG PEMBAWA BERITA// KEDUA/ CRITICAL THINKING/ SEORANG PRESENTER HARUS KRITIS// KETIGA/ AND CONTINOUS LEARNING/ ATAU TIDAK PERNAH BERHENTI BELAJAR// DIRINYA JUGA MENAMBAHKAN/ ADA BEBERAPATIPS UNTUK MENJADI PRESENTER DAN JURNALIS YANG BAIK YAITU/ GET SOME WORK EXPERIENCE ATAU BERPENGALAMAN SEPERTI MAGANG// FOKUS TERHADAP 5W+1H DALAM MENGETAHUI BERITA/ SMART DALAM BERPAKAIAN/ BERUCAP/ DAN BERKATA-KATA//

PRESENTER DAN PRODUSER INEWS TV/ ANISHA DASUKI MENCERITAKAN/ SEBELUM DIRINYA MENJADI PRESENTER/ IA LEBIH DAHULU BEKERJA SEBAGAI SEORANG REPORTER// DAN DARI SANALAH DIRINYA BELAJAR BAGAIMANA UNTUK MENCARI ANGLE BERITA YANG BAIK/ BELAJAR UNTUK MELIHAT HAL LAIN DI BALIK SEBUAH PERMASALAHAN/ DAN BELAJAR UNTUK MELIHAT SEBUAH KASUS ATAU STORY DARI BERAGAM SUDUT PANDANG// MENURUTNYA/ MENJADI PRESENTER YANG BAIK BUKAN HANYA COUNTER READER/ WALAUPUN KITA DISEDIAKAN COUNTER// TETAPI KITA JUGA HARUS MAMPU MEMAHAMI PERISTIWA TERSEBUT/ DAN MAMPU MENGELABORASIKAN INFORMASI// DAN DALAM HAL TERSEBUT RISET DAN MAU BELAJAR ADALAH HAL PALING PENTING// WANITA YANG PERNAH MENJADI MODERATOR DEBAT PILPRES 2019 TERSEBUT JUGA MENGATAKAN/ NETRALITAS/ INDEPENDENSI/ DAN PROFESIONALITAS/ TERANGKUM DALAM KONTRAK KERJA TIDAK TERTULIS SEJAK DIRINYA MENGAWALI PEKERJAAN SEBAGAI REPORTER// KARENA HAL TERSEBUT MEMANG SUDAH MENJADI TUGAS SEORANG JURNALIS///

0 komentar:

Posting Komentar