Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 05 Januari 2020

TAHUN BARU DILANDA BANJIR/ PEMKOT TANGERANG HINGGA KMPLHK RANITA UIN JAKARTA TURUN KE LOKASI

16.47 Posted by Newsroom rdk , No comments


UNTUK DISIARKAN : KAMIS 2 JANUARI 2020
REPORTER : CHINTIA DESY UTAMI

PERGANTIAN TAHUN/ ADALAH HAL YANG DINANTIKAN OLEH MASYARAKAT// NAMUN/ SATU HARI SEBELUM PERGANTIAN TAHUN BARU SEJUMLAH DAERAH DI JABODETABEK DIGUYUR HUJAN DERAS DALAM JANGKA WAKTU LAMA// AKIBATNYA/ PADA SATU JANUARI BANYAK RUAS JALAN BAHKAN RUMAH WARGA YANG BANJIR// HAL TERSEBUT MEMBUAT PEMKOT TANGERANG DAN KMPLHK RANITA-/ IKUT SERTA DALAM MEMBANTU PROSES EVAKUASI WARGA YANG TERKENA DAMPAK BANJIR DI BEBERAPA WILAYAH TANGERANG//

DILANSIR DARI TANGERANGNEWS.COM/ LAYANAN KEGAWATDARURATAN 112 PEMERINTAH KOTA PEMKOT- TANGERANG/ TELAH MENERIMA 250 PANGGILAN DARI WARGA TERKAIT PERMOHONAN BANTUAN PENANGANAN BANJIR// PERMINTAAN BANTUAN TERSEBUT BERAGAM/ MULAI DARI BANTUAN LOGISTIK/ PERAHU KARET/ HINGGA PERSONEL UNTUK EVAKUASI WARGA// DINAS KESEHATAN/ TELAH MENYIAGAKAN 22 PUSKEMAS 24 JAM DALAM MEMBANTU WARGA YANG TERKENA DAMPAK BANJIR// SEMENTARA/ PENANGANAN DI LAPANGAN MASIH DILAKUKAN OLEH PETUGAS GABUNGAN YANG DIPIMPIN OLEH WALI KOTA TANGERANG/ ARIEF R. WISMANSYAH//

ANGGOTA KMPLHK RANITA-/ GHANDUR SATRIYO NUGROHO MENJELASKAN/ DALAM UPAYA RESPON CEPAT TANGGAP MEMBANTU KORBAN YANG TERKENA DAMPAK BANJIR/ BEBERAPA ANGGOTA RANITA- MELAKUKAN EVAKUASI DI DAERAH SAWAH TUA/ IKPN BINTARO DAN PONDOK HIJAU LEGOSO// DIRINYA MENAMBAHKAN/ DALAM PROSES EVAKUASI BANJIR –RANITA- MENGGUNAKAN PERAHU KARET MILIK PEMERINTAH DAERAH SETEMPAT// ADAPUN BEBERAPA KESULITANN SAAT MENGEVAKUASI KORBAN BANJIR YAITU PADA LANSIA YANG DISABILITAS// NAMUN BISA DIATASI DENGAN BAIK BERSAMA REKAN LAINNYA DALAM MEMBANTU SELURUH KORBAN BANJIR/ KARENA WARGA TELAH TAU APA YANG HARUS DILAKUKAN DAN DIANTISIPASI///

0 komentar:

Posting Komentar