UNTUK DISIARKAN: RABU 26 JANUARI 2022
REPORTER: LUYA ALAWIYA
HARI GIZI NASIONAL DIPERINGATI SETIAP 25 JANUARI// PERINGATAN TERSEBUT BERTUJUAN UNTUK MEMPERINGATI DIMULAINYA PENGKADERAN TENAGA GIZI INDONESIA/ DENGAN BERDIRINYA SEKOLAH JURU PENERANG MAKANAN OLEH LEMBAGA MAKANAN RAKYAT L-M-R PADA 25 JANUARI 1951// PADA 2022/ PERINGATAN H-G-N YANG KE-62 MENGUSUNG TEMA “AKSI BERSAMA CEGAH STUNTING DAN OBESITAS”//
DOSEN FAKULTAS ILMU KESEHATAN –FIKES-/ JURUSAN FARMASI/ MITA RESTINIA MENYATAKAN/ INDONESIA SEBAGAI NEGARA BERPENGHASILAN MENENGAH/ TELAH MENGALAMI KEMAJUAN DALAM HAL PENURUNAN ANGKA KEMATIAN ANAK/ DAN MENINGKATNYA PENERIMAAN ANAK DI SEKOLAH DASAR SECARA SIGNIFIKAN// NAMUN/ MASIH DAPAT PERMASALAHAN KESEHATAN BERKAITAN DENGAN GIZI/ YAITU JUTAAN ANAK-ANAK DAN REMAJA INDONESIA TETAP TERANCAM DENGAN TINGGINYA ANGKA ANAK STUNTING DAN WASTING SERTA MALNUTRISI/ DIMANA TERJADINYA KEKURANGAN DAN KELEBIHAN GIZI/ SEPERTI OBESITAS//
MAHASISWA –FIKES-/ JURUSAN ILMU KEPERAWATAN/ SEMESTER EMPAT/ ZIDAN MENGUNGKAPKAN/ GIZI BURUK DISEBABKAN OLEH ASUPAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG KURANG MENGANDUNG ZAT BAIK BAGI TUBUH/ SEHINGGA PRINSIP EMPAT SEHAT LIMA SEMPURNA PERLU DILAKUKAN/ YAITU MEMASUKKAN VITAMIN/ PROTEIN/ LEMAK SESUAI PORSI// DIRINYA MENAMBAHKAN/ MASYARAKAT HARUS MEMILIKI KESADARAN UNTUK MENJAGA GIZI/ YAITU MENYEIMBANGKAN ASUPAN KARBOHIDRAT/ VITAMIN/ SERAT/ MAUPUN PROTEIN DALAM TUBUH// SELAIN ITU/ BAGI SESEORANG YANG SERING MENGONSUMSI JUNK FOOD DAPAT MULAI MELAKUKAN DIET/ DAN JUGA MEMINTA BANTUAN KEPADA PEMERINTAH UNTUK MEMENUHI GIZI///
0 komentar:
Posting Komentar