UNTUK DISIARKAN: SELASA 4 NOVEMBER 2025
REPORTER: FAYRUZ ZALFA ZAHIRA
LEMBAGA DAKWAH KAMPUS L-D-K SYAHID MENGGELAR GRAND OPENING KELAS MINAT BAKAT K-M-B 2025/ BERTEMA “IMPACTFUL DA’WAH: EMPOWERED TO CREATE/ INSPIRED TO DA’WAH” DI TEATER LANTAI SATU F-I-T-K/ PADA JUMAT KEMARIN//
KETUA PELAKSANA -KETUPLAK- K-M-B 2025/ DZIKRY ADNAN MENJELASKAN/ PENYELENGGARAAN K-M-B MENJADI LANGKAH STRATEGIS UNTUK MEMBEKALI ANGGOTA BARU DENGAN KETERAMPILAN PENUNJANG AKADEMIK DAN PROFESIONAL// TAHUN 2025/ SEBANYAK ENAM RATUS ENAM PULUH LIMA PESERTA MENGIKUTI PELATIHAN YANG TERBAGI DALAM LIMA KELAS/ YAKNI PUBLIC SPEAKING/ DESAIN GRAFIS/ MICROSOFT OFFICE/ KEPENULISAN FIKSI/ HINGGA KONTEN KREATOR//
SALAH SATU PESERTA K-M-B 2025/ MARLINDA MENYAMPAIKAN/ KEGIATAN TERSEBUT MENJADI AJANG PENGENALAN/ SEKALIGUS SARANA UNTUK MENGEMBANGKAN POTENSI DIRI BAGI ANGGOTA BARU// PROGRAM TERSEBUT MENJADI LANGKAH AWAL BAGI MAHASISWA BARU/ UNTUK MEMAHAMI BIDANG YANG DIMINATI SERTA MENENTUKAN ARAH PENGEMBANGAN DIRI SELAMA BERORGANISASI DI L-D-K SYAHID///
0 komentar:
Posting Komentar