UNTUK DISIARKAN : SELASA 27 JUNI 2023
REPORTER : AMALIA VILISTIN
PADA HARI ULANG TAHUN REPUBLIK INDONESIA R-I MENDATANG/ KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA -KOMINFO-/ TARGETKAN SIARAN TELEVISI T-V ANALOG AKAN BERHENTI SEPENUHNYA DI SELURUH INDONESIA// MIGRASI TERSEBUT DILAKUKAN UNTUK MENINGGALKAN SIARAN ANALOG YANG DINILAI TELAH USANG// OLEH KARENA ITU/ PEMERINTAH MENGIMBAU MASYARAKAT UNTUK SEGERA MEMBELI SET TOP BOX S-T-B/ AGAR T-V ANALOG DAPAT MENERIMA SINYAL DARI T-V DIGITAL//
MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ JURUSAN BIMBINGAN PENYULUHAN ISLAM B-P-I/ SEMESTER DELAPAN/ ADE RIPKA NUR ISLAMI MENGATAKAN/ MELIHAT REALITAS PERKEMBANGAN TEKNOLOGI DAN DIGITALISASI WILAYAH KOTA/ SEBAGIAN BESAR MASYARAKATNYA TELAH BERMIGRASI DARI T-V ANALOG KE DIGITAL// NAMUN/ BERBEDA HALNYA DENGAN MASYARAKAT DESA YANG BELUM TERJANGKAU// SEBAB/ TEKNOLOGI PERKEMBANGAN INFORMASI KURANG MEMADAI DALAM HAL PEMERATAAN// BERBICARA SOAL PEMERATAAN/ PEMERINTAH MESTI BUKA MATA TERHADAP BANYAKYA PENDUDUK KURANG MAMPU DI INDONESIA// SALAH SATU AKSI YANG DAPAT MEMBANTU PERALIHAN TERSEBUT YAITU DENGAN MEMBERIKAN S-T-B SECARA GRATIS UNTUK MASYARAKAT MISKIN//
MAHASISWA FAKULTAS USHULUDDIN/ JURUSAN ILMU HADITS/ SEMESTER ENAM/ WAHDA ALDANA NOVITA MENGUNGKAPKAN/ SEBAGAI PENGGUNA T-V DIGITAL/ PERALIHAN DARI ANALOG KE DIGITAL BANYAK MENIMBULKAN DAMPAK POSITIF// SELAIN MEMINIMALISIR KEMUNGKINAN KUALITAS GAMBAR YANG RENDAH/ PERALIHAN TERSEBUT JUGA MENCERMINKAN KEMAJUAN TEKNOLOGI DIGITAL DI INDONESIA// OLEH KARENA ITU/ MASYARAKAT YANG KURANG MAMPU DAPAT DIBERIKAN BANTUAN UNTUK MEMBELI S-T-B// DENGAN ITU/ PEMERATAAN MIGRASI DIGITALISASI T-V TERJADI SECARA KESELURUHAN// DIRINYA BERHARAP/ INDONESIA AKAN TERUS BERUPAYA UNTUK MEMAJUKAN NEGARA DAN WARGANYA/ SEHINGGA INDONESIA TIDAK TERTINGGAL DENGAN NEGARA LAIN///