UNTUK DISIARKAN: SENIN 19 JUNI 2023
REPORTER: FIRDANIA MAULIDA SYAHRI
BADAN SIBER DAN SANDI NEGARA B-S-S-N MENGUNGKAPKAN JENIS KEJAHATAN TEKNOLOGI YANG PALING BANYAK MENGINTAI DI DUNIA MAYA/ YAKNI PERCOBAAN KOMBINASI KATA SANDI PENGGUNA// MARAKNYA PERETAS YANG MENCOBA MASUK KE DALAM SISTEM PENGGUNA/ SECARA REMOTE DENGAN TRIAL AND ERROR/ KEMUDIAN MENCOBA NAMA PENGGUNA DAN KATA SANDI YANG SESUAI// HAL TERSEBUT DISAMPAIKAN OLEH JURU BICARA B-S-S-N ARIANDI PUTRA/ PADA RABU KEMARIN//
MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ JURUSAN MANAJEMEN DAKWAH M-D/ SEMESTER EMPAT/ NAJWA KAMELIA MENGATAKAN/ SERANGAN SIBER SUDAH LAMA MARAK TERJADI DI DUNIA MAYA// BERBAGAI MODUS PARA PERETAS LAKUKAN UNTUK MERETAS AKUN PRIBADI CALON KORBAN/ YANG KEMUDIAN DIMANFAATKAN SECARA TIDAK BERTANGGUNG JAWAB// SAAT INI/ PERETAS MENGGUNAKAN METODE TRIAL AND ERROR UNTUK MENCOBA MASUK KE AKUN KORBAN// DAMPAKNYA/ PERETAS DAPAT MENGAMBIL DATA PRIBADI YANG TERDAPAT DI PONSEL/ BAHKAN MENGAMBIL UANG YANG ADA DI REKENING KORBAN// HAL TERSEBUT TENTU SANGAT MERUGIKAN MASYARAKAT HINGGA PEMERINTAH// SEBAB/ TIDAK HANYA MERETAS AKUN MASYARAKAT BIASA/ PERETAS SUDAH BANYAK MERUGIKAN PERUSAHAAN SERTA PEMERINTAHAN// HENDAKNYA/ MASYARAKAT LEBIH BERHATI-HATI DAN MENGGANTI SANDI AKUN PRIBADI SECARA BERKALA/ GUNA MENCEGAH TERJADINYA PERETASAN//
MAHASISWA F-D-I-KOM/ JURUSAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM P-M-I/ SEMESTER DUA/ AZZIRA RACHMADANI ARFIYANTI MENGUNGKAPKAN/ KEJAHATAN SIBER YANG SERING TERJADI ANTARA LAIN PENCURIAN DATA DAN INFORMASI PRIBADI/ BERKAS PERUSAHAAN/ ATAU PUN MEDIA SEPERTI FILM BAJAKAN// TAUTAN ATAU FILE SERING KALI MENJADI CARA UNTUK MENJEBAK KORBAN// SEHINGGA/ PELAKU DAPAT DENGAN MUDAH MENGAKSES PERANGKAT KORBAN// HENDAKNYA MASYARAKAT CERDAS DALAM MENGGUNAKAN MEDIA SOSIAL/ DAN TIDAK MENGEKSPOS DATA PRIBADI// SERTA PEMERINTAH HARUS SENANTIASA MEMANTAU KEAMANAN UNTUK MENCEGAH KEJAHATAN SIBER///
0 komentar:
Posting Komentar