Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 27 Agustus 2015

PLKI UIN Jakarta Buka Pendaftaran Kursus Bahasa Inggris Gratis



Untuk Disiarkan          : Jumat 28 Agustus 2015
Reporter                      : Muhammad Fadly Dzil Iqbal

Kemarin, Pusat Layanan Kerjasama Internasional (PLKI) UIN Jakarta kembali membuka pendaftaran kursus bahasa Inggris gratis, untuk persiapan International English Language Testing System (IELTS). Kuota kegiatan ini pun terbatas, hanya untuk 25 orang saja.

Ketua PLKI, Rachmat Baihaky, MA., mengatakan, kursus akan diawali dengan workshop dan placement test. Workshop akan diadakan pada hari senin besok, pukul sembilan sampai 12 siang. Dalam workshop ini, akan diberikan penjelasan tentang gambaran IELTS, dan simulasi cara menghadapi IELTS.

Sedangkan placement test, akan diadakan pada dua September mendatang, pukul Sembilan sampai 12 siang, yang bertujuan untuk mengetahui tingkat kemampuan bahasa Inggris peserta. Kemudian, 25 peserta ini akan dibagi dua kelas pada pagi dan siang, dan kursus sendiri akan dimulai pada 21 September nanti. Baihaky menghimbau kepada mahasiswa, alumni, dosen, maupun pegawai UIN Jakarta yang memiliki skor TOEFL 500 dan berminat pada program ini, untuk segera mendaftarkan diri di kantor PLKI pada jam kerja.

0 komentar:

Posting Komentar