Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 29 Oktober 2015

DEMA FEB Gelar Talkshow Kepemudaan



Untuk Disiarkan           : Jum’at 30 Oktober 2015
Reporter                       : Siti Aisyah

Kemarin, Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) FAkultas Eknomi dan Bisnis (FEB) UIN Jakarta menggelar takshow Kepemudaan dengan tema “ Inspire to Aspire: Pemuda Indonesia Menginspirasi Dunia”. Acara tersebut berlangsung di Auditorium Harun Nasution UIN Jakarta, pada pukul delapan sampai satu 12 siang. Dalam acara tersebut hadir narasumber yang berhasil di usia muda, seperti Akbar Zainudin (Trainer dan Penuis Man Jadda Wajada), Agung Nugroho (Co-Founder dan COO KUDO), dan Livi Zheng (Sineas Muda Indonesia).

Ketua Pelaksana, Cakra Yudaputra, mengatakan, acara talkshow ini merupakan bagian dari rangakain acara Economy Expo 2015, yang mana tujuan utamanya adalah untuk mempersiapkan pemuda dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Talkshow ini dimaksudkan untuk memberi inspirasi untuk pemuda Indonesia, dan untuk peserta entrepreneur Economi Expo 2015 agar lebih memotivasi diri dan berprestasi.

Salah satu peserta acara, mahasiswi Fakultas Adab dan Humaniora, Jurusan Tarjamah, semester satu, Alwi Alawiyah mengatakan, acara talkshow ini sangat menginspirasi, karena melihat para narasumber yang masih muda namun sudah bisa mencapai kesuksesan. Talkshow kali ini juga menyadarkan bahwa seseorang harus memperjuangkan impiannya untuk mencapai kesuksesan.
 

0 komentar:

Posting Komentar