Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 19 September 2013

KEAMANAN KOSAN MAHASISWA UIN DIRAGUKAN

06.41 Posted by Newsroom rdk , No comments


Untuk Disiarkan          : Jum’at, 20 September 2013
Repoter                       : Krisyanidayati

MAHASISWA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI JAKARTA  UMUMNYA LEBIH MEMILIH NGEKOS/ TERUTAMA BAGI MEREKA YANG DARI RANTAUAN SELAMA MASA PERKULIAHAN// KOSAN PUN MUDAH DITEMUI DI SEKELILING LOKASI KAMPUS SEPERTI DAERAH PESANGGRAHAN/ SEMANGGI/ DAN KERTAMUKTI// HARGA DAN FASILITAS YANG DITAWARKAN PEMILIK KOSAN JUGA RELATIF/ NAMUN AKHIR-AKHIR INI BANYAK SEKALI TERJADI KEMALINGAN DI KOSAN MAHASISWA//

SALAH SATU KORBAN KEMALINGAN DI KOSAN/ HASNA FIKRIYANI YANG MERUPAKAN MAHASISWA SEMESTER LIMA/ JURUSAN KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM MENGATAKAN/ KEMALINGAN YANG TERJADI DI KOSANNYA DAERAH KERTAMUKTI TERJADI PADA MALAM HARI SAAT MEREKA TIDUR SEKITAR JAM SATU DINI HARI// MALING MASUK KEDALAM KOS DENGAN  MERUSAK BAGIAN TERALIS KAMAR// BARANG-BARANG YANG DIAMBIL ADALAH TIGA BUAH LAPTOP/ SATU BUAH HANDPHONE/ DAN UANG TUNAI// HASNA ADALAH SALAH SATU KORBAN DARI MALING KOSAN//  HASNA MEMILIH TIDAK MELAPORKAN KEJADIAN INI KE KANTOR POLISI KARENA YANG SUDAH HILANG PASTI SULIT KEMBALI//

MENGENAI KEAMANAN KOSAN MAHASISWA UIN JAKARTA/ HUMAS POLSEK CIPUTAT/ MULYAWAN ANSYUR MENGATAKAN MARAKNYA KASUS KEMALINGAN KOSAN DISEBABKAN OLEH BEBERAPA HAL SEPERTI KELALAIAN DALAM MENGUNCI KOSAN/ KURANGNYA RASA PEDULI ANTAR PENGHUNI KOSAN/ DAN SEMBARANGAN MEMBAWA TEMAN YANG TIDAK TERLALU DEKAT KEDALAM KOSAN//  DARI PIHAK KAMI JUGA SUDAH MEMBERIKAN PELATIHAN KEPADA PARA PEMILIK KOSAN YANG TERDATA TENTANG KEAMANAN KOSAN// MULYAWAN JUGA BERHARAP JIKA TERJADI KEMALINGAN/ DIHARAPKAN UNTUK MELAPORKAN KEPADA POLISI AGAR POLISI DAPAT MENGUSUT DAN MEMANTAU DAERAH YANG SERING TERJADI KEMALINGAN//PIHAK POLISI JUGA MEMINTA KERJASAMA DARI MAHASISWA UNTUK MENJAGA KEAMANAN DAN MELAPORKAN APABILA MENEMUI SESUATU YANG MENCURIGAKAN///

0 komentar:

Posting Komentar