Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 12 November 2013

PERSIAPAN FUTSAL UIN JAKARTA MENJELANG LIFUMA SERI KE-3




UNTUK DISIARKAN          : RABU, 13 NOVEMBER 2013
REPORTER                           : AZMY AZIS

LIGA FUTSAL MAHASISWA-LIFUMA SERI KE-2 BARU SAJA SELESAI DILAKSANAKAN PADA TANGGAL 4-6 NOVEMBER 2013/ DAN SERI KE-3 AKAN DILAKSANAKAN PADA MINGGU INI DIMULAI DARI HARI KAMIS 14 NOVEMEMBER SAMPAI HARI SABTU 16 NOVEMBER 2013// HASIL PERTANDINGAN PADA SERI KEDUA/ UIN JAKARTA BERHASIL UNGGUL PADA PERINGKAT PERTAMA DENGAN POIN SEBANYAK 12 POIN//

PADA SERI KE-3 NANTI/ UIN AKAN BERHADAPAN DENGAN UNIVERSITAS AL-AZHAR/ UNIVERSITAS INDONESIA-UI DAN UNIVERSITAS TARUMANEGARA-UNTAR//  SETELAH SERI KE-3 SELESAI/ AKAN DILAKSANAKAN LAGI BABAK KNOCK OUT ATAU BABAK PENYISIHAN// APABILA UIN MASUK DALAM PRINGKAT EMPAT BESAR/ MAKA UIN BERKESMPATAN MENGIKUTI BABAK AKHIR YAITU BABAK PENYISIHAN//

PELATIH FUTSAL UIN JAKARTA/ ADE SOFARI RIDWAN MENGATAKAN/ PERSIAPAN UNTUK SERI KE-3 INI LEBIH MEMPERKUAT KARAKTER TIM DAN MENANAMKAN MATERI DEFEND DAN OFFENS KARENA PADA SERI KE-3 AKAN BERTEMU DENGAN TIGA LAWAN YANG MEMPUNYAI KARAKTER PERMAINAN YANG BERBEDA// ADE JUGA MENGATAKAN DARI SATU PEMAIN KE PEMAIN YANG LAIN BERBEDA KARAKTER DALAM TEKNIK BERMAIN/ ADA YANG LEBIH CENDERUNG KE DEFEND/ ADA PULA YANG CENDERUNG MENYERANG/ MEREKA LEBIH MELIHAT KE POINT-POINTNYA SAJA///

0 komentar:

Posting Komentar