Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 08 Desember 2013

SEMINAR NASIONAL KEHALALAN VAKSIN




Untuk Disiarkan          : Senin, 9 Desember 2013
Reporter                      : Sitty Annisaa

SABTU KEMARIN/ BEM PRODI FARMASI UIN JAKARTA MENGGELAR SEMINAR NASIONAL “VACCINE” DI AUDITORIUM PROF.DR. HARUN NASUTION// SEMINAR YANG MERUPAKAN ACARA PENUTUP DARI RANGKAIAN ACARA PHARMACY EXPO TERSEBUT/ BERLANGSUNG DARI JAM DELAPAN PAGI HINGGA EMPAT SORE// SESI PERTAMA DIISI OLEH PEMATERI MENGENAI KEHALALAN VAKSIN/ Dr. ANNA P. ROSWIEM// 
 
KETUA PELAKSANA/ EVI NURUL HIDAYATI MENGATAKAN/ PENGETAHUAN VAKSIN INI SANGAT PENTING BAGI MASYARAKAT UMUM/ KARENA BANYAK YANG SALAH PAHAM MENGENAI FUNGSI VAKSIN UNTUK MENCEGAH SUATU PENYAKIT// DALAM PEMBAHASAN/ Dr. ANNA P. ROSWIEM MENJELASKAN/ VAKSIN BERTUJUAN MENCEGAH PENYAKIT TERTENTU PADA SESEORANG// 

MENURUTNYA/ SESUAI DENGAN AJARAN ISLAM/ VAKSIN JUGA HARUS DIUJI KEHALALANNYA// VAKSIN HALAL TIDAK TERBUAT DARI BAHAN YANG HARAM (ORAL VACCINE) DAN DALAM PRODUKSINYA TIDAK TERKONTAMINASI OLEH BAHAN YANG HARAM// TETAPI/ BAHAN AKTIF MAUPUN BAHAN FARMASEUTIK DALAM PEMBUATAN VAKSIN/ MASIH BANYAK TERBUAT DARI BAHAN HARAM ATAU DALAM PROSES PEMBUATANNYA TERKONTAMINASI BAHAN YANG TERGOLONG NAJIS// DIA BERHARAP/ PRODUSEN VAKSIN SEGERA MEMPRODUKSI VAKSIN HALAL DAN PARA MEDIS MEMPUNYAI KEPEDULIAN MENGENAI PENGGUNAAN VAKSIN HALAL UNTUK KONSUMEN MUSLIM///




0 komentar:

Posting Komentar