Untuk Disiarkan : Jumat 8 Agustus 2014
Reporter : Dimas Bagus Laksono
(Kamis, 7/8) suasana Hala Bihalal di lapangan Auditorium Harun Nasution |
Setelah satu bulan menjalankan ibadah puasa,
seperti biasanya segenap umat Muslim menjalakan hari raya kemenangan yaitu Idul
Fitri. Biasanya dalam moment ini, kebanyakan Muslim juga manfaatkannya untuk
bersilaturahmi serta melakukan kegiatan ‘Halal Bihalal’bersama keluarga dan
kerabat terdekat. Untuk menjalin kebersamaan dan kekeluargaan, UIN Jakarta
menggelar acara Halal Bihalal Akbar di halaman Auditorium Harun Nasution UIN
Jakarta. Acara yang diselnggaran kemarin, pukul 09.00 dibuka
langsung oleh rektor UIN Jakarta, Prof. Dr. Komarudin Hidayat, yang dihadiri
segenap Civitas Akademika yang ada di kampus.
Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi
(FDIKOM), Dr. Arief Subhan, MA, menjelaskan, acara ini rutin diselenggarakan setiap
tahunnya, ini bisa mempererat tali silaturahmi antar sesama dosen dan berbagai
pihak yang ada di UIN Jakarta.
Dosen Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi,
Drs. Mahmud Jalal, MA , juga mengatakan, acara Halal Bihalal ini memang setiap
tahun rutin diadakan. Kedepannya semoga tradisi yang yang sama tetap
diselenggarakan, dan bisa lebih besar dan meriah tentunya.
0 komentar:
Posting Komentar