Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Rabu, 03 September 2014

Pendaftaran Aktivasi PU UIN Jakarta Sudah Dibuka

Untuk disiarkan :  Kamis 4 September
Reporter             : Dimas Bagus Laksono
Rabu (3/9) Spanduk aktivasi PU yang terdapat di depan gedung PU


Aktivasi pendaftaran anggota Perpustakaan Utama (PU) UIN Jakarta sudah dibuka. Pendaftaran keanggotaan Perpustakaan Utama UIN Jakarta ini dibuka sejak tanggal satu September hingga 28 November 2014. Aktivasi pendaftaran keanggotaan ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh mahasiswa, khususnya mahasiswa yang sebelumnya belum pernah mendaftarkann keanggotaannya. Pendaftarannya cukup mudah, yaitu dengan mengisi formulir pendaftaran,  melampirkan  fotocopy  Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), dan melakukan upload foto di AIS.

Staff Bagian Pelayanan Umum PU UIN Jakarta, Arif Bashari, menjelaskan, aktivasi dapat dilakukan khusus bagi mahasiswa yang sudah memiliki KTM, khusus Maba harus lebih bersabar, jika memang ingin melakukan aktivasi. Arif juga menambahakan, tetapi hal ini bukan berarti Maba tidak bisa memanfaatkan fasilitas buku yang ada di PU. Semua mahasiswa bisa memanfaatkan fasilitas kampus ini, hanya saja untuk melakukan peminjaman, mahasiswa baru belum bisa melakukannya sebab belum melakukan aktivasi dan belum memenuhu persyarataan keangotaan.

Mahasiswa semester awal Jurusan Perbandingan Agama, Dodi Mario Akbar, mengatakan, Dodi sangat berharap untuk cepat memiliki KTM agar bisa memanfaatkan secara maksimal semua fasilitas yang terdapat di PU.


0 komentar:

Posting Komentar