Untuk Disiarkan
: Senin 22 Desember 2014
Reporter : Halida Septianidar
Jumat kemarin
bertempat di teater lantai dua Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM),
berlangsung kuliah bersama yang membahas tentang perawatan dan penyelenggaraan
jenazah. Kuliah bersama yang terselenggara terkait dengan mata kuliah Ibadah
Tilawah ini menghadirkan Muslimah Hannan sebagai pembicara.
Muslimah Hannan,
menuturkan, sebagai calon ilmuwan muslim, mahasiswa harus tahu kewajiban
terhadap jenazah, yaitu memandikan, mengkafani, mensholatkan dan menguburkan.
Tidak hanya itu, mahasiswa juga harus paham mengenai pelaksanaan praktiknya.
Salah satu
peserta, mahasiswi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) semester tiga,
Santika Oktaviani, mengatakan
dirinya cukup antusias mengikuti kuliah bersama ini, walau belum puas dengan
materi yang disampaikan tetapi dirinya menjadi tahu bagaimana praktik merawat
jenazah.
0 komentar:
Posting Komentar