Untuk Disiarkan
: Senin 23 Maret
2015
Reporter :
Amimatul Iklilah
Kebakaran di
Tanah Abang beberapa waktu lalu, rupanya menjadi acuan Bantuan Sosial (BANSOS),
untuk Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) UIN Jakarta.
Bansos yang akan
berlangsung hari ini, rencananya akan dimulai pukul 12 siang nanti. Barang yang akan didonasikanpun, hingga kini disimpan
di ruang sekretariat Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Dakwah dan Ilmu
Komunikasi (FDIKOM) .
Presiden HMJ
KPI, mahasiswa KPI semester empat, Fiqih Dwi, mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk
menghilangkan trauma terhadap anak-anak, dengan menghibur, seperti, belajar
sambil bermain, menyanyi, dan lain-lain. Fiqih juga menambahkan,
barang yang disumbangkan tidak perlu baru, yang penting masih layak pakai. Bahkan, makanan dan iqro juga bisa disumbangkan.
Salah satu anggota HMJ KPI divisi Minat dan bakat, mahasiswi KPI semester dua,
Elsa Carinta Putri, mengatakan, acara ini bagus dan menggugah hati. Elsa
berharap, semoga BANSOS ini bisa memberikan semangat kepada teman-teman di sana
agar tidak pantang menyerah dan terus berjuang dalam menjalani hidup .
0 komentar:
Posting Komentar