Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 27 September 2015

LPM Institut Akan Gelar Diskusi Umum



Untuk Disiarkan          : Senin 28 September 2015
Reporter                      : Tasya Khairally

Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Institut akan gelar diskusi umum “Melek Media” bertemakan “Bongkar Orde Televisi”. Diskusi umum tersebut akan berlangsung besok, di Aula Student Center (SC) pukul satu siang. Pembicara dalam diskusi adalah salah satu dosen Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM) yang sering disapa Kang Arul, dan juga Staf divisi Kampanye dan Advokasi Remotivi, Septi Diah Pramewari.

Salah satu panitia acara, Mahasiswi Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM), Konsentrasi Jurnalistik semester tiga, Aisyah Nursyamsi, mengatakan, acara ini bertemakan bongkar TV, karena saat ini televisi sudah mendominasi media massa dan menjadi ajang kapitalisasi.

Menurut mahasiswa FDIKOM, Konsentrasi Jurnalistik semester tiga, Khairul Anwar, dirinya tertarik untuk ikut serta dalam acara tersebut, karena selama ini masalah televisi yang berpihak telah menjadi rahasia umum. Artinya, media sendiri enggan mengakui, dan hampir tak ada diskusi keresahan serta tak ada kajian ilmiahnya. Seminar nanti akan menghadirkan pembicara yang benar-benar kompeten dan dibuka untuk publik.

0 komentar:

Posting Komentar