Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 02 April 2017

SEJUTA WARNA DALAM SATU KEBERSAMAAN/ BERSAMA POSTAR


UNTUK DISIARKAN          : SENIN 3 MARET 2017
REPORTER                           : SYARIFATUL ADIBAH

INDONESIA/ NEGERI BERJUTA PULAU YANG KAYA AKAN BUDAYA// BERBAGAI MACAM KESENIAN/ TUMBUH BERSAMA BERKEMBANGNYA MASYARAKAT// POJOK SENI TARBIYAH –POSTAR- SEBAGAI WADAH BAGI MAHASIWA FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN F-I-T-K/ MENGGELAR PERTUNJUKAN SENI MARAWIS/ DEGUNG SUNDA/ KARAWITAN JAWA/ PADUAN SUARA/ BAND/ TARI TRADISIONAL/ DAN LINGKAR SASTRA TARBIYAH/ PADA INAGURASI FLOS ELECTRA 2017 JUM’AT KEMARIN// MENJADI DEBUT PENAMPILAN ANGGOTA BARU –POSTAR- 2017/ PENTAS INAGURASI DILAKSANAKAN DI LOBBY BARAT  F-I-T-K/ SEJAK PUKUL EMPAT SORE//

KETUA PELAKSANA INAGURASI FLOS ELECTRA 2017/ NISWAH ISTIQOOMAH MENGUNGKAPKAN/ PADA INAGURASI KALI INI ADA 10 PENAMPILAN DARI TUJUH ELEMEN –POSTAR- // NISWAH MENGAKU/ TELAH MENJALANI LATIHAN SEJAK AWAL TRAINING// NISWAH MENAMBAHKAN/ ACARA INI DIDUKUNG PENUH OLEH PIHAK F-I-T-K// DIRINYA JUGA MENGAKU PUAS DENGAN JUMLAH AUDIENCE YANG HADIR// DIRINYA BERHARAP/ INAGURASI FLOS ELECTRA / DAPAT MENGHARUMKAN NAMA –POSTAR- //

MAHASISWA F-I-T-K/ JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA P-B-S-I SEMESTER DUA/ DWI ROSYIANA MENGAKU/ ALASANNYA MENONTON PEMENTASAN/ KARENA TEMAN DEKATNYA IKUT TAMPIL DALAM INAGURASI// ROSYIANA MENAMBAHKAN/ SELAIN MENAMBAH PENGETAHUAN TENTANG KESENIAN DAERAH/ PEMENTASAN –POSTAR- MENJADI HIBURAN USAI MENJALANI PENATNYA KULIAH SEJAK PAGI HINGGA SIANG HARI// ROSYIANA BERHARAP/ PEMENTASAN INI DAPAT MENGINSPIRASI MAHASISWA/ UNTUK TERUS BERKARYA DAN MENYALURKAN BAKAT DALAM BIDANG KESENIAN///

0 komentar:

Posting Komentar