Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 24 Agustus 2017

TENGOKLAH KE MASA LALU DAN PERBAIKILAH MASA KINI

16.55 Posted by Newsroom rdk , , No comments

UNTUK DISIARKAN          : JUMAT 25 AGUSTUS 2017
REPORTER                           : RADHINA RIFA MUTHIAH

DILANSIR DARI AKUN FACEBOOK RESMI ALHABIB QURAISY BAHARUN/ YANG MENULIS SETIAP INSAN HARUS INGAT DIRI// SUATU HARI NANTI/ APAPUN YANG MANUSIA LAKUKAN DENGAN ANGGOTA BADANNYA/ AKAN BERSAKSI DI HADAPAN PENCIPTA-NYA// MAKA DAPATKAH MANUSIA UNTUK MEMBANTAHNYA?/ MAKA JANGAN SAMPAI ANGGOTA BADAN KITA/ MENJADI MUSUH YANG AKAN MENGADU DI AKHIRAT KELAK JIKA KITA TAK MENGGUNAKANNYA SESUAI DENGAN SYARIAT ALLAH//

MAHASISWA FAKULTAS USHULUDDIN JURUSAN ILMU QURAN DAN TAFSIR SEMESTER LIMA/ NUR FAUZIYAH AZ-ZULFA MENGUNGKAPKAN/ JAHILIYAHNYA ZAMAN DULU/ DIKARENAKAN MINIMNYA ILMU YANG DIDAPAT// JAHILIYAHNYA DI ZAMAN SEKARANG/ YAITU MENGHAMBURKAN ILMU HANYA UNTUK KEPENTINGAN DUNIAWI// MANUSIA MEMANG TAK LUPUT DARI DOSA/ AKAN TETAPI JIKA INTROPEKSI MENGENAI SEGALA MACAM YANG MENYANGKUTPAUTKAN ALQURAN/ MAKA HIDUP AKAN LEBIH TENTRAM//

MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI SEMESTER TIGA/ FADLAN ABDUL AZIZ MENUTURKAN/ SUATU PERMASALAHAN YANG DARURAT DI MASA KINI/ YAITU TERLENANYA DENGAN DUNIAWI YANG BERAKIBAT BURUK BAGI AMALAN MAUPUN IBADAH SESEORANG/ DAN LUPANYA AKAN KEMATIAN/ SERTA JAUHNYA DARI ALQURAN// FADLAN BERHARAP/ KHUSUSNYA MAHASISWA UIN JAKARTA/ MAMPU MENJADI POROS PERGERAKAN YANG DAPAT DENGAN TEGAS/ MENOLAK PEMANJAAN TEKNOLOGI DENGAN MELAHIRKAN INOVASI BARU///

0 komentar:

Posting Komentar