UNTUK DISIARKAN : RABU 15 AGUSTUS 2018
REPORTER : GALUH ALISHA YASMINE
PRODUK KOSMETIK DAN PERAWATAN KULIT ATAU SKIN CARE/ TENGAH DIGANDRUNGI MASYARAKAT/ KHUSUSNYA OLEH REMAJA// BADAN PENGAWASAN OBAT DAN MAKANAN B-P-O-M REPUBLIK INDONESIA/ MENGHIMBAU KAUM MILENIAL UNTUK BERHATI-HATI MEMILIH PRODUK KOSMETIK// MENJAMURNYA PRODUK KOSMETIK DI INDONESIA/ RUPANYA MEMICU PEREDARAN PRODUK KOSMETIK ILEGAL DAN PALSU/ YANG DAPAT MEMBAHAYAKAN KESEHATAN//
DILANSIR DARI KOMPAS DOT KOM/ DEPUTI BIDANG PENGAWASAN OBAT TRADISIONAL/ SUPLEMEN KESEHATAN DAN KOSMETIK/ MAYA GUSTINA ANDARINI MENUTURKAN/ GENERASI MILENIAL ADALAH GENERASI YANG PALING SERING TERPAPAR INFORMASI BERBAGAI SUMBER/ MEREKA SANGAT AKRAB DENGAN MEDIA SOSIAL –MEDSOS-/ SEPERTI INSTAGRAM/ SEHINGGA PEJUALAN KOSMETIK DIDAPATKAN DENGAN MUDAH// MAYA MENJELASKAN/ B-P-O-M R-I TELAH LAMA MENGAJAK MASYARAKAT/ MELAKUKAN CEK KLIK YAITU CEK KEMASAN/ LABEL/ IZIN EDAR/ DAN TANGGAL KEDALUWARSA// MAYA BERPESAN/ MASYARAKAT HARUS BISA MENJADI KOSUMEN YANG CERDAS/ DAN TIDAK MUDAH TERGIUR DENGAN BARANG MURAH/ MISALNYA KOSMETIK BRANDED DENGAN HARGA ASLI 500 RIBU RUPIAH/ DIJUAL ONLINE SEHARGA 50 RIBU RUPIAH/ YANG SEPATUTNYA MEMBUAT MASYARAKAT BERPIKIR DUA KALI SEBELUM MEMBELI//
MAHASISWA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI F-S-T/ PROGRAM STUDI KIMIA SEMESTER TIGA/ VIRA SYAFRILIA MENGATAKAN/ BAGI SEBAGIAN BESAR KAUM HAWA/ MEMBELI KOSMETIK HAMPIR SAMA SEPERTI MEMBELI KEBUTUHAN POKOK/ BANYAKNYA PRODUK KOSMETIK YANG HARUS DIBELI/ TIDAK JARANG HARGA MIRING MEMBUAT PEMBELI MENJADI LEBIH TERTARIK// AKAN TETAPI/ PERLU DIINGAT BAHWA HARGA YANG MURAH TIDAK MENJAMIN KUALITAS// PASALNYA/ BANYAK KASUS YANG DITEMUKAN BAHWA BEBERAPA PRODUK KOSMETIK DENGAN HARGA MURAH/ TERNYATA PALSU DAN ILEGAL/ SEDANGKAN BAHAN-BAHAN YANG TERKANDUNG DI DALAMYA PUN TIDAK AMAN DAN BISA JADI BERBAHAYA///
0 komentar:
Posting Komentar