Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 05 Mei 2019

ACARA SHIHAB DAN SHIHAB BERSIAP DIRI MENYAMBUT RAMADHAN

08.37 Posted by Newsroom rdk No comments


UNTUK DISIARKAN : SENIN 6 MEI 2019

REPORTER : SHIDQI FIKRI ZAIDAN

UIN JAKARTA BEKERJA SAMA DENGAN NARASI TV/ MENGADAKAN ACARA SHIHAB DAN SHIHAB/ BERSAMA MUHAMMAD QURAISH SHIHAB DAN NAJWA SHIHAB// ACARA TERSEBUT DIADAKAN PADA SABTU EMAPT MEI KEMARIN/ DENGAN MENGUSUNG TEMA BERSIAP DIRI MENYAMBUT RAMADHAN// DIMULAI PADA PUKUL TIGA SAMPAI LIMA SORE/ BERTEMPAT DI MASJID JAMI STUDENT CENTER S-C// PENONTON YANG HADIR TIDAK HANYA DARI MAHASISWA UIN JAKARTA SAJA/ NAMUN DARI UNIVERSITAS LAIN BAHKAN MASYARAKAT SEKITAR//

PEMATERI/ MUHAMMAD QURAISH SHIHAB MENGUNGKAPKAN/ DIRINYA MENGHIMBAU KEPADA SEMUA ORANG AGAR TIDAK BERBICARA DI LUAR KEMAMPUANNYA// HANYA KARENA BERAGAMA/ BUKAN BERARTI BISA MEMBICARAKAN PERSOALAN AGAMA/ JADI KITA HARUS MENGHINDARI ORANG SEMACAM INI// KARENA SAAT INI/ ORANG SUDAH TIDAK MENGENAL ETIKA/ MEREKA BERBICARA SESUKANYA// MAKA DARI ITU/ JIKA INGIN MENEMUKAN PENCERAMAH BAGUS/ MAKA DISARANKAN UNTUK BERTANYA KEPADA ORANG YANG SUDAH MENDENGARKAN CERAMAHNYA/ DAN JANGAN LIHAT SIAPA YANG BERBICARA TAPI LIHAT APA YANG DIBICARAKAN//  DIRINYA MENJELASKAN/ CARA MENGENDALIKAN HAWA NAFSU DI BULAN RAMADHAN YAITU PELAJARI TUNTUNAN PUASA/ DAN TUJUAN BERPUASA// KARENA/ HAWA NAFSU HARUS DIKENDALIKAN BUKAN DIMATIKAN// KARENA/ NAFSU ITU TIDAK PERNAH PUAS SEPERTI ANAK KECIL YANG SELALU INGIN MENYUSU/ JIKA DIBIARKAN BISA EMPAT SAMPAI LIMA TAHUN//

PENONTON ACARA SHIHAB DAN SHIHAB/ MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-K-O-M/ JURUSAN KOMUNIKASI DAN PENYIARAN ISLAM K-P-I/ SEMESTER DUA/ SAEFULLAH JAMALULLAIL MENGATAKAN/ ALASAN DIRINYA MENGIKUTI ACARA SHIHAB DAN SHIHAB KARENA INGIN BERTEMU SECARA LANGSUNG DENGAN MUHAMMAD QURAISH SHIHAB DAN NAJWA SHIHAB/ DAN MENAMBAH WAWASAN// MENURUTNYA/ ACARA INI CUKUP MENARIK KARENA ADANYA SESI TANYA JAWAB ANTARA PEMATERI QURAISH SHIHAB/ DAN NAJWA SHIHAB SEHINGGA TERJADI KOMUNIKASI ANTARA PEMATERI DENGAN PENONTON// DIRINYA MENAMBAHKAN/ DIADAKANNYA ACARA SEPERTI INI MENJELANG BULAN RAMDHAN MERUPAKAN SESUATU HAL YANG BAIK/ KALAU BISA DITERUSKAN UNTUK BULAN RAMADHAN SELANJUTNYA AGAR PENONTON TAHU/ HAL YANG HARUS DIPERSIAPKAN UNTUK MENGHADAPI BULAN RAMADHAN//

0 komentar:

Posting Komentar