Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Senin, 02 September 2019

MAHASISWA UIN JAKARTA RAIH MBAK DAN MAS DUTA WISATA KABUPATEN TEGAL 2019

16.31 Posted by Newsroom rdk No comments


UNTUK DISIARKAN : SELASA 3 SEPTEMBER 2019
REPORTER : HILYAH AFIFAH

GENERASI BANGSA/ HARUSLAH BERPERAN DALAM PELESTARIAN BUDAYA DAN WISATA TIAP DAERAHNYA// HAL TERSEBUT DAPAT DIAPLIKASIKAN MELALUI PEMILIHAN MBAK DAN MAS DUTA WISATA KABUPATEN TEGAL/ ABANG NONE JAKARTA/ DAN AJANG LAINNYA// DENGAN MEMENANGKAN JUARA HARAPAN SATU/ DUTA WISATA KABUPATEN TEGAL 2019/ MAHASISWA FAKULTAS USHULUDDIN F-U/ JURUSAN ILMU AL-QUR'AN DAN ILMU TAFSIR/ SEMESTER LIMA/ ELOK MAULIDAH MEMBUKTIKAN BAHWA DIRINYA GENERASI BANGSA YANG CINTA AKAN DAERAHNYA//

MAHASISWA F-U/ JURUSAN ILMU AL-QUR'AN DAN ILMU TAFSIR/ SEMESTER LIMA/ ELOK MAULIDAH MENGATAKAN/ DALAM KEGIATAN TERSEBUT SELAIN MENGANDALKAN PUBLIC SPEAKING/ DIRINYA JUGA BELAJAR BAGAIMANA BERDISKUSI YANG BENAR/ BERJALAN DENGAN BAIK/ SERTA PAHAM DENGAN WAWASAN PARIWISATA// ELOK MENAMBAHKAN/ SETELAH LOMBA TERSEBUT/ DIRINYA WAJIB GABUNG DI PAGUYUBAN DUTA WISATA KABUPATEN TEGAL -PADUKA-/ DAN AKAN BERUSAHA SEMAKSIMAL MUNGKIN HADIR DAN BERKONTRIBUSI PADA KEGIATAN PADUKA-// DIRINYA MENJELASKAN/ YANG MENARIK DARI KABUPATEN TEGAL ADALAH/ TEGAL DIKATAKAN SEBAGAI JEPANGNYA INDONESIA// KARENA/ DI TEGAL BANYAK INDUSTRI LOGAM YANG TIDAK KALAH SAING DENGAN DI JEPANG/ DAN TEGAL TERKENAL DENGAN KULINER KHASNYA SERTA SELALU DIKEMBANGKANNYA DESA WISATA//

ANGGOTA IKATAN MAHASISWA TEGAL I-M-T/ BERDOMISILI CIPUTAT/ ANIQ ANNAWAWIE MENGATAKAN/ SEBAGAI WARGA DAN TEMAN DEKATNYA DIRINYA SANGAT BANGGA DENGAN PRESTASI YANG DIRAIH ELOK// DIRINYA MENGUNGKAPKAN/ SETIAP LIBUR SEMESTER I-M-T SELALU MENGADAKAN FESTIVAL BUDAYA/ DENGAN TUJUAN MEMAJUKAN BUDAYA TEGAL// OLEH KARENA ITU/ PERAN MAHASISWA YAITU UNTUK MEMAJUKAN BUDAYA/ MENGOLAH/ SERTA MEMBANGUN KEMBALI BUDAYA YANG SUDAH TERTINGGAL// KARENA/ TANPA BUDAYA DAN DAERAH KITA TIDAK ADA///


0 komentar:

Posting Komentar