UNTUK DISIARKAN: SENIN 29 MARET 2021
REPORTER: SASTRA YUDHA
MENJELANG MASUKNYA BULAN SUCI RAMADHAN/ CORONA VIRUS DISEASE 2019 -COVID- 19 MASIH MENJADI MASALAH UTAMA YANG DIRASA AKAN MENGHAMBAT KEGIATAN SAAT MENJELANG MAUPUN SAAT BERLANGSUNGNYA RAMADAN// PRESIDEN JOKO WIDODO DAN WAKIL PRESIDEN MA’RUF AMIN BESERTA JAJARANNYA/ MASIH AKAN MEMBAHAS SEJUMLAH KETENTUAN BERKAITAN DENGAN KEGIATAN YANG DILAKUKAN PADA PRA MAUPUN SAAT BULAN SUCI RAMADAN BERLANGSUNG//
MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ JURUSAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM P-M-I/ SEMESTER EMPAT/ NURUL AZILLAH MENGATAKAN/ MENGIKUTI PROTOKOL KESEHATAN –PROKES- PADA BULAN SUCI RAMADHAN/ TENTU TIDAK AKAN MENGHAMBAT JALANNYA KEGIATAN IBADAH// JIKA KITA LIHAT/ TEMPAT IBADAH SELAMA PANDEMI MASIH BANYAK YANG DIBUKA UNTUK DIGUNAKAN IBADAH/ DENGAN CATATAN MENGIKUTI –PROKES-// PEMERINTAH JUGA TELAH MENGATUR KETENTUAN BERIBADAH DI TEMPAT IBADAH PADA MASA PANDEMI SEPERTI SEKARANG//
MAHASISWA FAKULTAS SYARIAH DAN HUKUM F-S-H/ JURUSAN PERBANDINGAN MAHZAB/ SEMESTER DUA/ MUHAMMAD YAZID ALFAIZI MENILAI/ TIDAK MASALAH/ JIKA RAMADHAN NANTI DIJALANI DENGAN MENGIKUTI –PROKES-/ KARENA MASA PANDEMI SEPERTI SEKARANG/ SEHAT SANGAT MAHAL HARGANYA// ADANYA PROGRAM VAKSINASI DAN DUKUNGAN MASYARAKAT UNTUK MENJALANI –PROKES- SECARA TIDAK LANGSUNG KITA DAPAT MENGHARGAI KESEHATAN DIRI KITA PRIBADI// DIRINYA MENAMBAHKAN/ SAAT LEBARAN/ AKAN LEBIH BAIK JIKA DIAM DI RUMAH DAN TIDAK MUDIK// JIKA RINDU PADA KELUARGA/ MAKA BISA MENGGUNAKAN TEKNOLOGI SEKARANG SEPERTI FITUR VIDEO CALL///
0 komentar:
Posting Komentar