UNTUK DISIARKAN: KAMIS 22 JULI 2021
REPORTER: JUVA SALMA CHOTIKA
WACANA PERPANJANGAN PEMBERLAKUAN PEMBATASAN KEGIATAN MASYARAKAT P-P-K-M DARURAT MENJADI POLEMIK DI TENGAH MASYARAKAT// PASALNYA/ KABAR TERSEBUT PERTAMA KALI TERDENGAR/ USAI BEREDARNYA PAPARAN DARI MENTERI KEUANGAN/ SRI MULYANI INDRAWATI YANG MENYATAKAN WACANA PERPANJANGAN P-P-K-M DARURAT HINGGA ENAM MINGGU KEDEPAN// HAL TERSEBUT DISAMPAIKAN PADA SAAT MENGHADIRI RAPAT BANGGAR D-P-R RI SENIN KEMARIN//
KEPALA DIVISI ADVOKASI DAN ASPIRASI DEPARTEMEN KEMAHASISWAAN/ HIMPUNAN MAHASISWA PROGRAM STUDI H-M-P-S KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM K-P-I/ ELSA USMIATI MENGATAKAN/ KEBIJAKAN P-P-K-M DARURAT BELUM DINYATAKAN EFEKTIF DENGAN MELONJAKNYA KASUS -COVID- 19 VARIAN DELTA YANG KIAN MENINGKAT// KEMEROSOTAN PUN TERJADI DI BIDANG EKONOMI/ SEPERTI PEDAGANG YANG MENGHARUSKAN BERDAGANG DENGAN BATAS WAKTU YANG DITENTUKAN/ BAHKAN TIDAK DAPAT BERDAGANG DI MASA PEMBERLAKUAN TERSEBUT// SEHINGGA/ NASIB PEDAGANG LAH YANG SEKARANG MENJADI TARUHANYA/ UNTUK BERTAHAN HIDUP// MAKA/ PEMERINTAH PERLU MENERAPKAN UPAYA KEBIJAKAN/ AGAR RAKYAT DAPAT MELANGSUNGKAN KEHIDUPANNYA WALAPUN DI TENGAH P-P-K-M DARURAT//
PENGURUS H-M-P-S KESEJAHTERHAN SOSIAL –KESSOS-/ SHAFIA RIDHOLILLAH MENYAMPAIKAN/ JIKA KEBIJAKAN P-P-K-M DIPERPANJANG HINGGA ENAM MINGGU KEDEPAN/ PEMERINTAH PERLU MEMERHATIKAN MASYARAKAT YANG TERDAMAPAK/ TERUTAMA BAGI PEDAGANG KAKI LIMA// SEPERTI/ BEKERJA SAMA DENGAN U-M-K-M UNTUK BANTUAN SOSIAL/ AGAR TETAP MENDAPATKAN PENGHASILAN//
PEDAGANG KAKI LIMA YANG TERKENA DAMPAK P-P-K-M DARURAT/ SUKAMDI MENGUNGKAPKAN/ PEMERINTAH PERLU MEMERHATIKAN RAKYAT KECIL SEPERTI PEDAGANG KAKI LIMA// JIKA PEMBERLAKUAN P-P-K-M DARURAT TETAP DIPERPANJANG/ BAGAIMANA NASIB PEDAGANG MENCARI NAFKAH YANG DIPERLUKAN UNTUK BIAYA HIDUP DAN UANG SEKOLAH ANAK///
0 komentar:
Posting Komentar