Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 31 Agustus 2023

-PRODI- JURNALISTIK SUKSES LAKSANAKAN P-B-A-K

UNTUK DISIARKAN: JUMAT 1 SEPTEMBER 2023

REPORTER: FIRDANIA MAULIDA SYAHRI

PADA KAMIS KEMARIN/ FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM -UIN- JAKARTA BERHASIL MENYELENGGARAKAN ACARA PENGENALAN BUDAYA AKADEMIK KEMAHASISWAAN P-B-A-K// ACARA TERSEBUT DIADAKAN DENGAN TEMA "DIGITALIZATION JOURNALISM IN THE -VUCA- ERA"/ DAN BERLANGSUNG DI PERPUSTAKAAN LAMA -UIN- JAKARTA//

KETUA PELAKSANA P-B-A-K JURNALISTIK/ YUDISTIRA ALIK MENUTURKAN/ DARI TEMA YANG DIANGKAT/ TUJUANNYA UNTUK MENGHADAPI VOLATILE/ UNCERTAIN/ COMPLEX/ AMBIGUITY -VUCA- ERA// SEBAB/ TIDAK BISA DISANGKAL BAHWA JURNALISTIK DIGITAL BEGITU EFEKTIF/ DIBANDING BERBAGAI MODEL JURNALISTIK LAINNYA// MAHASISWA JURNALISTIK JUGA MENDAPATKAN INSIGHT BARU DARI SEGI MATERI/ SERTA MAMPU MELIHAT BAHWA JURNALISTIK DAPAT MEMBUKA LAPANGAN PEKERJAAN// DIRINYA BERHARAP/ P-B-A-K MEMBERIKAN -MABA- PENCERAHAN TERHADAP BUDAYA KAMPUS/ FAKULTAS/ JURUSAN/ DAN ORGANISASI//

PESERTA P-B-A-K -PRODI- JURNALISTIK/ ABDULLAH AHMAD MENGATAKAN/ SELAMA MENGIKUTI P-B-A-K DARI HARI SENIN HINGGA KAMIS/ BAIK SECARA ONLINE MAUPUN OFFLINE/ BANYAK HAL YANG DIPELAJARI// APRESIASI KEPADA PANITIA YANG TELAH MENYAMBUT -MABA- DENGAN RAMAH/ SEHINGGA TIDAK ADANYA PERBEDAAN ANTARA JUNIOR MAUPUN SENIOR// MESKIPUN DEMIKIAN/ PERLU ADANYA PERBAIKAN ATAU EVALUASI KEPADA PIHAK PELAKSANA ACARA/ UNTUK MEMBENAHI JADWAL KEPULANGAN KARENA PARKIR YANG MAHAL// TEMPAT BERKUMPULNYA -MABA- JUGA SEHARUSNYA MEMILIKI ATAP YANG LEBIH PANJANG/ AGAR TIDAK ADA YANG TERKENA SINAR MATAHARI SECARA LANGSUNG// DIRINYA BERHARAP/ SETELAH SELESAINYA ACARA P-B-A-K/ -MABA- TETAP SALING BERTEMAN DAN TIDAK TERPECAH/ SERTA DAPAT LULUS BERSAMA DENGAN TEPAT WAKTU///


0 komentar:

Posting Komentar